Connect With Us

PT Angkasa Pura II Sediakan Lounge khusus penumpang Umrah

Denny Bagus Irawan | Kamis, 13 Agustus 2015 | 12:44

Pramugari di Bandara Soekarno-Hatta (Dira Derby / Tangerangnews)

TANGERANG-Banyaknya penumpang jamaah umrah yang kerap tidur di lantai lobi atau curbside Bandara Soekarno-Hatta membuat pengelola bandara itu berpikir untuk memberikan fasilitas khusus bagi mereka. 

 


Dirut PT Angkasa Pura II, Budhi Karya Sumadi mengatakan, pihaknya menyadari adanya kekurangan dalam pelayanan kepada para pengguna jasa yang ingin umrah. Karena, para penumpang umrah itu umumnya datang lebih dua jam sebelum berangkat.

 

"Mereka (penumpang umrah) itu rata-rata kan dari daerah jauh, mereka ingin istirahat dulu di sini sebelum berangkat. Karenanya kita sediakan lounge yang hangat bagi mereka," terang Budhi.

 

Kapasitas lounge umrah itu sekitar 1.500 orang. Adapun kelengkapan fasilitas tersebut, seperti karpet yang bisa digunakan untuk beristirahat dan salat.  Bagi penumpang  yang akan  umroh, kata Budhi,  mereka bisa menggunakan fasilitas di lounge itu sebagai salah satu kelengkapan fasilitas di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

 

"Kita harapkan mereka menggunakannya tidak hanya untuk tidur-tiduran atau kegiatan pasif, tetapi bisa juga untuk saling berceramah," katanya.
Adapun pengoperasian lounge itu, sebenarnya telah dibuka sejak bulan puasa kemarin. Namun,  secara resmi PT Angkasa Pura II meresmikannya mulai Kamis (13/8) ini.


Senior General Manager Kantor Cabang Bandara Soekarno-Hatta, Zulfahmi mengatakan, meski itu sebenarnya adalah tanggung jawab travel agent
umrah pihaknya juga yang terkena dampak dari penumpang yang berseliweran tertidur di setiap area terminal 2 bandara itu.

 

 

Adapun prosedurnya jika kembali terulang pengguna jasa bandara tidur di curbside pihaknya akan memberikan teguran keras kepada travel. "Lounge itu tidak serta merta untuk mereka tidur di sana, tetapi travelnya harus mengkonfirmasi dulu kepada kami. Hal itu bertujuan agar tidak terjadi bentrok antar jamaah umrah," tutupnya.

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

WISATA
Kerap Ramai saat Liburan, Pengunjung Pantai Tanjung Pasir Tangerang Keluhkan Fasilitas Minim

Kerap Ramai saat Liburan, Pengunjung Pantai Tanjung Pasir Tangerang Keluhkan Fasilitas Minim

Jumat, 4 April 2025 | 12:58

Pantai Tanjung Pasir, di Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang menjadi salah satu destinasi favorit masyarakat setiap momen liburan termasuk saat Lebaran 2025.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill