Connect With Us

Kemenkes Sebut Dokter Andra Memilih Sendiri Tempat Magangnya

Denny Bagus Irawan | Jumat, 13 November 2015 | 13:45

Jasad dokter muda yang tewas saat menjalankan tugas magang di Kepulauan Aru, Maluku Dionisius Giri Samudra,24, yang akrab disapa dokter Andra tiba di Terminal Kargo Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat (13/11/2015) pagi. (Dira Derby / Tangerangnews)

 

TANGERANG- Kepala Badan Pengembangan dan Pemberdayaan SDM Kesehatan Kementerian Kesehatan Usman Sumantri Jumat (13/11/2015) pagi saat menyambut kedatangan jenazah Dionisius Giri Samudra,24, di area Kargo Bandara Soekarno-Hatta menyebut bahwa dokter Andra memilih sendiri tempat magangnya setelah lulus menempuh pendidikan dokter dari Universitas Hasanudin.

“Sistem kita online untuk memilih tempat, itu pilihan Andra ke sana (Kepulauan Aru). Medannya memang cukup berat, tetapi pulaunya memang Indah,” katanya.

Andra magang sejak bulan Mei 2015 adalah RSUD Cendrawasih, Dobo, Kabupaten Kepulauan Aru, Provinsi Maluku. Sebelum meninggal dunia, Andra sempat cuti untuk pulang ke rumahnya di Pamulang, Kota Tangerang Selatan, akhir bulan Oktober 2015.

Cutinya selama seminggu itu menjadi pertemuan terakhir dengan keluarga-nya yang ada di rumah. Adapun sejak magang dari bulan Mei, cutinya kemarin merupakan cutinya yang pertama kali. Saat kembali ke RSUD Cendrawasih, tanggal 4 November 2015, Andra ditemani dua orang teman dokter yang ikut magang di sana.

Untuk menuju ke tempat Andra bertugas, naik pesawat dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Pattimura, Ambon, Maluku. Dari Bandara Pattimura, perjalanan dilanjutkan dengan pesawat kecil menuju kota Tual. Dari kota Tual ke Dobo, menggunakan kapal feri yang lama perjalanannya mencapai 12 jam.

Namun, Andra dan temannya ketinggalan kapal feri yang menghubungkan Kota Tual dengan Dobo. Jadwal kapal feri di pelabuhan kota Tual hanya ada hari Rabu dan Jumat, dua hari dalam seminggu. Mereka terpaksa naik kapal barang untuk bisa sampai ke Dobo.

Saat berada di kapal barang itu, Andra demam tinggi. Hingga tiba di Dobo, Andra langsung dirawat di RSUD Cendrawasih dan meninggal pada hari Rabu (11/11/2015) sore.

 

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Lulusan SMK Empat Tahun Diprioritaskan Kerja ke Luar Negeri

Lulusan SMK Empat Tahun Diprioritaskan Kerja ke Luar Negeri

Jumat, 18 April 2025 | 11:22

Pendidikan kejuruan tingkat SMK kini makin diarahkan untuk menyiapkan lulusan yang siap kerja, termasuk untuk pasar internasional.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill