Connect With Us

AirAsia pindah ke Terminal 2E dan 2F mulai besok

Denny Bagus Irawan | Kamis, 11 Agustus 2016 | 20:28

Ilustrasi AirAsia (Google / TangerangNews)



TANGERANGNews.com
– PT Angkasa Pura II (Persero) menginformasikan bahwa penerbangan di Terminal 3 yang lama secara bertahap akan dipindah sejalan dengan rencana pengembangan Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Adapun saat ini maskapai yang beroperasi di Terminal 3 lama adalah AirAsia dan sebagian penerbangan Lion Air yakni tujuan Semarang, Yogyakarta, Solo dan Denpasar, di mana nantinya kedua maskapai tersebut akan pindah ke terminal lain.

Maskapai yang pertama kali pindah adalah AirAsia mulai tanggal 12 Agustus 2016 pukul 03.00 WIB ke Terminal 2E untuk penerbangan internasional dan Terminal 2F untuk penerbangan domestik.

PT Angkasa Pura II (Persero) akan berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk memastikan perpindahan AirAsia ke Terminal 2E dan 2F berjalan lancar.  Sementara itu, Lion Air masih tetap beroperasi di Terminal 3 lama hingga pengumuman lebih lanjut.

Seperti diketahui mulai 9 Agustus 2016 telah dioperasikan Terminal 3 baru yang melayani seluruh penerbangan domestik Garuda Indonesia. Nantinya, Terminal 3 lama akan diintegrasikan dengan Terminal 3 baru sehingga total dapat menampung sebanyak 25 juta penumpang pesawat per tahun.

Pemindahan secara bertahap ini bertujuan untuk tetap menjaga operasional penerbangan dan pelayanan di Bandara Internasional dapat tetap berjalan lancar di tengah pengembangan yang dilakukan.

PT Angkasa Pura II (Persero) memohon maaf apabila perpindahan maskapai ke terminal lain ini menimbulkan ketidaknyamanan bagi penumpang pesawat.

Namun demikian hal ini dilakukan untuk membuat Bandara Internasional Soekarno-Hatta lebih baik dan dapat bersaing dengan bandara kelas dunia lainnya di Asean.

 

 

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill