Connect With Us

Cegah Pungli, PT Angkasa Pura Open House Bisnis Space & Beri Diskon 30 Persen

Denny Bagus Irawan | Senin, 31 Oktober 2016 | 16:00

Pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta, PT Angkasa Pura II memberikan diskon sebesar 30 persen bisnis space (ruang bisnis) bagi pengusaha yang membuka usahanya di Terminal 1, 2 dan 3 pada bulan November 2016. (@TangerangNews.com 2016 / Raden Bagus Irawan)

 

TANGERANGNews.com-Pengelola Bandara Internasional Soekarno-Hatta, PT Angkasa Pura II memberikan diskon sebesar 30 persen bisnis space (ruang bisnis) bagi pengusaha yang membuka usahanya di Terminal 1, 2 dan 3 pada bulan November 2016.  Selain diskon, PT Angkasa Pura II juga melakukan ‘open house’ dengan membuka registrasi secara transparan pada Senin (31/10/2016) untuk mencegah pungutan liar (pungli).

 

Presiden Director PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaluddin mengatakan, open registration yang transparan dilakukan guna menghindari adanya keluhan mengenai pengusaha yang sulit masuk untuk masuk berbisnis di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.   

 

“Ini baru pertama kali, sebelumnya tidak pernah. Kita melakukan secara transparan.  Hal ini saya lakukan karena kuping saya tipis mendengar adanya keluhan dari pebisnis yang susah masuk ke bandara lantaran tak kenal dengan orang dalam. Termasuk indikasi pungli,” ujar Awaluddin.

 

Sejak saat ini, kata dia, pekerjaan yang tidak transparan seperti itu akan dibuka seluas-luasnya dengan memasukan informasi mengenai bisnis space tersebut ke dalam portal online milik PT Angkasa Pura II. Hal itu berguna agar mitra yang membutuhkan informasi mendapat kepastian.

“Kalau sudah ditaruh di portal kan tidak ada lagi tanda tanya, semua serba transparan, dan lebih cepat,” terangnya.  Selama ini atau sebelumnya, kata Awaluddin, jika ada orang yang ingin membuka usaha di Bandara Internasional Soekarno-Hatta harus dilakukan pertemuan satu persatu dengan pegawai PT Angkasa Pura II. Hal itu tentu rentan akan peluang terjadi pungli. “Selanjutnya tidak aka nada lagi seperti itu, rutin kami akan buka seperti ini dan di portal online,” tutur Awaluddin.

Awaluddin menjelaskan, pada ‘open house’ kali ini pihaknya menyediakan 22 bisnis space dan 82 media space yang ada di Terminal 1, 2 dan 3. Adapun kapasitas Terminal 1 dan 2 saat ini masih sekitar 9 jutaan penumpang. Setelah nanti direvitalisasi akan mencapai masing-masing 18 juta penumpang.

  

Dia juga menyampaikan kondisi terkini jumlah penumpang di Bandara Soekarno-Hatta pada tahun ini diprediksi dapat mencapai 57 juta. “Kan tahun 2015 54 juta penumpang, tahun depan (2017) setelah beroperasinya penerbangan Internasional di Terminal 3, khusus di Terminal 3 saja bisa mencapai 25 juta. Jadi totalnya bisa mencapai 61-65 juta penumpang,” terangnya.

Sementara itu, Indah Suryandari Human Capital and Finance Executive Manager Bandara Soekarno-Hatta menyatakan, khusus untuk tenan yang ingin membuka usahanya pada November akan mendapat diskon 30 persen. Sedangkan untuk bulan Desember sekitar 20%. “Open registration ini akan kami buka  hingga Desember,” tuturnya.

 

 

 

 

TEKNO
Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Telkomsel-UNPAM Kolaborasi Digital, Hadirkan Kartu Khusus Mahasiswa dengan Kuota Super Murah

Senin, 10 November 2025 | 20:38

Telkomsel secara resmi menjalin kemitraan strategis dengan Universitas Pamulang (UNPAM) melalui penandatanganan nota kesepahaman (MoU) yang bertujuan untuk mengakselerasi transformasi digital di lingkungan kampus.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

HIBURAN
Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Paramount Color Walk 2025 Hadir dengan Ari Lasso DJ Yasmin dan Hadiah Ratusan Juta Rupiah

Kamis, 13 November 2025 | 15:58

Akhir tahun bakal makin seru di Paramount Gading Serpong. Dalam rangka ulang tahun ke-19, Paramount Enterprise siap menggelar acara paling heboh dan penuh warna, Paramount Color Walk 2025

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill