Connect With Us

Maskapai Internasional Aliansi Skyteam Pindah ke T3 Juni 2017

Dena Perdana | Selasa, 16 Mei 2017 | 10:00

Petugas SCP2 Terminal 3 Internasional Bandara Soekarno-Hatta saat memeriksa penumpang dengan body scanner. (@TangerangNews2017 / Dena Perdana)

TANGERANGNEWS.com- Sejumlah maskapai internasional yang tergabung dalam aliansi penerbangan global Skyteam akan pindah dari Terminal 2 ke Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta per Juni 2017.

Terminal 3 sebelumnya baru melayani rute penerbangan domestik dan internasional untuk Garuda Indonesia sejak Mei 2017 ini.

"Kebijakan ini sesuai dengan roadmap kami yang secara bertahap memindahkan semua penerbangan internasional ke Terminal 3, mulai dari Garuda Indonesia, Skyteam, dan maskapai lain akhir 2017 nanti," kata  Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin, Selasa (16/5/2017) pagi. 

Adapun maskapai anggota Skyteam yang dimaksud adalah Aeroflot, Aerolineas Argentinas, Aeromexico, Air Europa, Air France, Alitalia, China Airlines, China Eastern, China Southern, Czech Airlines, Delta Airlines, Kenya Airways, KLM, Korean Air, MEA, Saudia, Tarom, Vietnam Airlines, dan Xiamen Air.

Awaluddin menjelaskan, salah satu dampak positif dari perpindahan maskapai internasional Skyteam dari Terminal 2 ke Terminal 3 adalah mengurai kepadatan penumpang.

Terutama menjelang angkutan Lebaran tahun 2017 yang akan datang sebentar lagi.

"Apabila penerbangan Garuda dan maskapai Skyteam dipusatkan di Terminal 3, maka jumlah penumpang di Terminal 3 sudah mencapai 70 persen dari kapasitas total sebanyak 25 juta penumpang per tahun," tutur Awaluddin.

Terminal 1 dan 2 nantinya akan diisi oleh maskapai lokal yang melayani perjalanan domestik dan angkutan Lebaran. Pihak PT AP II mengaku sudah menyiapkan sejumlah hal menyambut angkutan Lebaran, termasuk dengan optimalisasi sarana dan prasarana di tiap-tiap terminal.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

WISATA
Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Nikmati Kuliner Ramadan dengan Staycation di Aryaduta Lippo Village

Selasa, 25 Februari 2025 | 10:06

Menyambut bulan suci Ramadan, Aryaduta Lippo Village menghadirkan promo spesial bertajuk Blissful Ramadan untuk menikmati pengalaman menginap yang nyaman dengan berbagai fasilitas istimewa.

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

BANTEN
Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Inspiratif, Pegawai Wanita PLN Ini Rela Tinggalkan Keluarga Demi Jaga Kelistrikan saat Lebaran 

Rabu, 2 April 2025 | 11:14

Di balik cahaya lampu yang menyala di rumah, masjid, dan jalanan saat Hari Raya, ada sosok yang rela meninggalkan kebersamaan dengan keluarga demi menjaga keandalan listrik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill