Connect With Us

H-2 Bandara Soekarno-Hatta Dipadati Pemudik

Denny Bagus Irawan | Jumat, 23 Juni 2017 | 08:00

Suasana kepadatan para penumpang di pintu Terminal 1C Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (23/6/2017). (@TangerangNews2017 / Yudhistira)

TANGERANGNEWS.com-Bandara Soekarno-Hatta pada Jumat (23/6/2017) sekitar pukul 05.00 WIB sudah terlihat dipadati penumpang. Kepadatan tampak terlihat terutama di pintu Terminal 1C.
 
Penumpang sepertinya memilih penerbangan pada dini hari usai dipastikan mendapat cuti bersama Lebaran. 
 
"Ini sudah terlihat kepadatan ya," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura II, Muhammad Awaludin di pintu keberangkatan Terminal 1B, usai menggelar Sahur On The Road bersama jajarannya dan Polres Bandara Soekarno-Hatta.
 

Awaluddin yang langsung memantau lokasi menyatakan,  pihaknya telah berhasil mengurai  flow penumpang. Salah satu yang dilakukan dengan mengurai yakni seperti memindahkan maskapai  penerbangan domestik Garuda Indonesia yang difokuskan di Terminal 3, baik untuk rute domestik maupun internasional.
 
Kemudian, Terminal 2 yang tadinya untuk penerbangan Garuda Indonesia dan maskapai internasional, kini diperuntukkan bagi Sriwijaya Air, NAM Air, Air Asia, dan maskapai internasional di luar Garuda Indonesia. Sedangkan Terminal 1 diisi oleh Lion Air, Batik Air, dan Citilink.
 
"Hal yang paling terasa bedanya dari mudik tahun lalu adalah tidak ada kepadatan yang berarti, karena sudah ada Terminal 3, sehingga penumpang terbagi ke beberapa terminal," tutur Awaluddin.
AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill