Connect With Us

Pegawai PT ACS Bandara Soekarno Hatta Curi 1200 Botol Parfum

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 16 Oktober 2017 | 13:00

Kapolres Bandara Soekarno-Hatta, Kombes Pol Arif Rachman saat memberikan keterangan kepada wartawan terkait pencurian di Bandara Soekarno-Hatta. (@TangerangNews 2017 / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Jajaran Reskrim Polresta Bandara Internasional Soekarno-Hatta berhasil meringkus tiga pegawai  PT Aerowisata Catering Services (ACS) di Bandara Soekarno-Hatta karena mencuri ribuan botol parfum toilet pesawat. Tersangka yang masing-masing berinisial DS, DN dan DB, berkomplot dalam melakukan aksinya.

Kapolres Bandara Soekarno-Hatta Kombes Pol Arif Rachman mengatakan, mereka menjalankan aksi pencurian itu setiap masuk shift malam sejak bulan Agustus 2017 lalu.

"Ketiga tersangka sudah 10 kali melakukan pencurian yang totalnya 50 dus yang berisi 1200 botol parfum yang digunakan untuk pengharum toilet pesawat," katanya pada Senin (16/10/2017).

Kapolres menyatakan, ketiga pelaku sudah bekerja sekitar 10 tahun di anak perusahaan Garuda Indonesia yang bergerak di bidang catering dan logistik pesawat tersebut. Tersangka DS bekerja sebagai sopir,  DN di bagian gudang dan DB bagian laundry.

"Modusnya, mereka membawa parfum itu kedalam trolly makanan, agar tidak terlihat lalu ditutup dengan selimut dan memasukannya ke dalam mobil box lalu dibawa keluar dan dijual dengan harga tinggi," jelasnya.

Parfum hasil curian tersebut dijual kepada penadah berinisial AD, yang saat ini masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Keuntungan yang mereka dapat mencapai Rp 15 juta yang masing-masing mereka bagi rata.

“Para tersangka dijerat Pasal 363 KUHP tentang Tindak Pidana Pencurian Dengan Pemberatan, dengan ancaman hukuman penjara maksimal 7 tahun,” tukas Kapolres.(RAZ/HRU)

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill