Connect With Us

Antisipasi Ledakan, Pergudangan Bandara Mas Tangerang Dicek

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 6 November 2017 | 17:00

Kapolsek Neglasari Kompol Ubaidilah, Danramil 02 Batu Ceper Mayor Kav Imam Purwanto, dan Sekcam Neglasari Rifki mengecek kawasan pergudangan di Bandara Mas, Senin (06/11/2017). (@TangerangNews.com / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Antisipasi peristiwa meledaknya gudang petasan seperti di Kosambi terulang kembali, Kapolsek Neglasari mengecek beberapa pergudangan yang ada di Bandara Mas, Senin (06/11/2017).

Kapolsek Neglasari Kompol Ubaidilah mengatakan, kegiatan ini diikuti Danramil 02 Batu Ceper Mayor Kav Imam Purwanto, Sekcam Neglasari Rifki dan pengurus pergudangan.

Sebelum melakukan pengecekan, mereka menggelar apel pagi terdahulu di depan Kantor Pemasaran Bandara Mas Kelurahan Selapajang Jaya, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang.

“Pengecekan diikuti 41 personil dari jajaran Polsek Neglasari 16 personil, Koramil tujuh personil, Trantib Neglasari 10 personil dan Satpam Pergudangan Bandara Mas 8 personil,” ujar Kapolsek.

Dikatakannya lagi, kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengantisipasi kejadian meledaknya gudang petasan di Kosambi, sekaligus melaksanakan atensi dari Kapolres Metro Tangerang Kota.

"PT Bintang Jaya Baharriski di Blok S No 17 adalah pabrik selai roti, Gudang Baut di Blok T No 7 adalah gudang baut, gudang tersebut yang kami cek," ucap Kapolsek.(RAZ/HRU)

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

KOTA TANGERANG
Gratis! Begini Prosedur Ganti Dokumen Rusak Akibat Banjir di Disdukcapil Kota Tangerang

Gratis! Begini Prosedur Ganti Dokumen Rusak Akibat Banjir di Disdukcapil Kota Tangerang

Rabu, 28 Januari 2026 | 23:42

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Tangerang membuka layanan khusus bagi warga yang dokumen kependudukannya mengalami kerusakan atau hilang akibat musibah banjir.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill