Connect With Us

Dirut PT Angkasa Pura II turun Langsung Bagikan Takjil

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 17 Mei 2018 | 19:00

Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin saat memberikan takjil kepada pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (17/5/2018). (@TangerangNews/2018 / Achmad Irfan Fauzi)



TANGERANGNEWS.com-Direktur Utama PT Angkasa Pura II Muhammad Awaluddin turun langsung membagikan takjil kepada para pengguna jasa di Bandara Soekarno-Hatta, Kamis (17/5/2018). Hal ini mencerminkan kepribadian seorang pemimpin yang bijaksana.

"Selamat berbuka puasa, semoga bermanfaat takjilnya," kata Awaluddin saat membagikan sebuah boks takjil kepada pengguna jasa.

BANDARA

Awaluddin menjelaskan, pembagian takjil gratis ini merupakan salah satu bagian dari program corporate sosial responsibility (csr) PT Angkasa Pura II.

"Salah satu dari banyak kegiatannya adalah setiap hari bagikan takjil kepada para pengguna jasa yang hadir di bandara dan terminal-terminal mungkin karena dalam perjalanan nya tidak sempat untuk menyiapkan buka puasa," ujarnya.

Setidaknya, sebanyak 152.000 boks takjil telah dipersiapkan untuk dinikmati secara gratis di Bandara Soekarno-Hatta hingga bulan suci Ramadan 1439 H usai.

"Jumlah itu untuk di Soekarno Hatta saja dan seluruh bandara yang kami kelola kurang lebih sekitar 210.000 boks takjil yang telah disediakan dari Aceh sampai dengan Banyuwangi," ucapnya.

 



Selain itu, Awaluddin juga menyampaikan, pihaknya telah meluncurkan aplikasi 'Indonesia Airport Apps' yang bisa dimanfaatkan untuk mengisi kegiatan Ramadan.

"Dipersilahkan kepada pengguna jasa yang sudah mengunduh kami sudah siapkan satu menu khusus untuk kegiatan Ramadan. Di aplikasi itu ada banyak informasi, seperti seputar jadwal salat, menghitung zakat, Al-Qur'an digital, dan lainnya," imbuhnya.(RAZ/HRU)

NASIONAL
BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

BMKG Bantah Narasi OMC Jadi Bom Waktu Picu Cuaca Tak Stabil

Jumat, 30 Januari 2026 | 09:15

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) membantah narasi yang beredar di media sosial terkait Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) yang disebut-sebut dapat menjadi “bom waktu” dan memicu cuaca tidak stabil jika dilakukan secara terus-menerus.

BANTEN
Waspada, BMKG Ingatkan Hujan 3 Hari di Tangerang Awal Februari 2026

Waspada, BMKG Ingatkan Hujan 3 Hari di Tangerang Awal Februari 2026

Sabtu, 31 Januari 2026 | 21:05

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat di wilayah Tangerang Raya untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan yang masih akan terjadi pada awal Februari 2026.

TEKNO
Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Sikapi Ketidakpastian Ekonomi, Bibit.id: ORI029 Jadi Pilihan Investasi Aman

Jumat, 30 Januari 2026 | 20:27

Pemerintah Indonesia baru saja menerbitkan Surat Berharga Negara (SBN) Ritel pertama di tahun 2026, yakni SBN seri ORI029 yang sudah bisa dibeli di aplikasi investasi Bibit.id, pada 26 Januari - 19 Februari 2026.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill