Connect With Us

Kereta Bandara Soekarno-Hatta-Bekasi Diuji Coba

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 31 Mei 2018 | 09:00

Sejumlah pejabat PT Angkasa Pura II (Persero) saat menjajal Kereta Bandara dalam sebuah uji coba. (@TangerangNews.com / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-PT Railink telah melakukan uji coba Kereta Bandara rute Bandara Soekarno-Hatta ke Stasiun Bekasi, Rabu (30/05/2018). 

Wakil Kepala Stasiun  Besar Bekasi, Muhamad Badrus mengatakan, uji coba dilaksanakan dalam delapan perjalanan. “Dari bandara, kereta berangkat pukul 09.22, 10.17 , 12.12  dan 13.17 . Adapun jadwal keberangkatan dari stasiun Bekasi pukul 10.05 , 11.10, 13.13 dan 14.11. 

“Dilakukan pada waktu tersebut bertujuan agar tidak mengganggu perjalanan KRL dan kereta jarak jauh. Namun, jika ada penambahan jadwal (KA), kemungkinan akan mengganggu,” ujarnya. 

Dia memperkirakan waktu perjalanan rute Bandara Soekarno-Hatta-Tangerang-Jakarta-Bekasi sekitar 97 menit. “Sesuai dengan uji coba sekitar 97 menit,” terangnya.(DBI/RGI)

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

KAB. TANGERANG
Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Terbukti Korupsi Pagar Laut, Kades Kohod Tangerang dan 3 Rekannya Divonis 3,5 Tahun Penjara

Selasa, 13 Januari 2026 | 21:40

Majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Serang menjatuhkan vonis 3 tahun 6 bulan penjara kepada Arsin, Kepala Desa (Kades) Kohod, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill