Connect With Us

Tim Khusus Tramtib Bandara Soekarno-Hatta Dibentuk

| Kamis, 27 Mei 2010 | 16:04

Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah (tangerangnews / dira)

 
TANGERANGNEWS-Pemerintah Provinsi Banten segera membentuk tim khusus ketentraman dan ketertiban (Trantib) di sekitar Kawasan Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. Pembentukan tim ini, akan diatur dalam Pertauran Gubernur (Pergub) Banten tentang penanganan Trantib di Kawasan Bandara Internasional Soekarno Hatta yang akan segera diterbitkan.
 
Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah mengatakan, tim untuk melaksanakan keputusan gubernur tersebut akan melibatkan Pemerintah Provinsi Banten, PT Angkasa Pura II, Administrator Bandara Soekarno Hatta, Pemerintah Kabupaten/kota Tangerang dan Polres Bandara Soekarno Hatta. “Hari ini (kemarin) akan saya tandatangani rancangan Pergub tentang ketentraman dan ketertiban di sekitar Bandara Soekarno Hatta, yang selanjutnya segera bisa dialaksanakan,” kata Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah, hari ini.
 
Menurut Gubernur, Pergub tentang Trantib yang akan dikeluarkan ini, nantinya bisa saja didorong menjadi peraturan daerah (Perda) tentang Trantib apabila hal tersebut sangat diperlukan. “Bila diperlukan kami akan upayakan Pergub itu menjadi Perda,” ujarnya.
Tujuan dikeluarkanya Pergub tentang Trantib ini, kata Atut, sebagai payung hukum dalam menciptakan Trantib disekitar Bandara Soekarno Hatta yang selama ini masih kurang optimal. (tm/si/dira)

KAB. TANGERANG
Ikan Asin, Tahu, Terasi di Pasar Sentiong Balaraja Mengandung Bahan Kimia Berbahaya

Ikan Asin, Tahu, Terasi di Pasar Sentiong Balaraja Mengandung Bahan Kimia Berbahaya

Sabtu, 30 November 2024 | 07:40

Petugas pengawas makanan dan obat menemukan sejumlah pangan yang mengandung bahan kimia berbahaya di Pasar Sentiong Balaraja, Kabupaten Tangerang.

TOKOH
Menang 57,52%, Ini Sosok Andra Soni Si Kuda Hitam yang Taklukkan Airin di Pilgub Banten 2024 

Menang 57,52%, Ini Sosok Andra Soni Si Kuda Hitam yang Taklukkan Airin di Pilgub Banten 2024 

Kamis, 28 November 2024 | 06:59

Hasil Pilgub Banten 2024 cukup mengejutkan. Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 02, Andra Soni-Dimyati Natakusumah, berhasil unggul atas pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi.

KOTA TANGERANG
Ini Layanan Kesehatan Bagi Penderita HIV/AIDS di Kota Tangerang

Ini Layanan Kesehatan Bagi Penderita HIV/AIDS di Kota Tangerang

Jumat, 29 November 2024 | 23:55

Hari AIDS Sedunia yang diperingati setiap 1 Desember merupakan momentum untuk menumbuhkan kesadaran semua orang terhadap penyakit AIDS, yang disebabkan oleh Human Immunodeficiency Virus (HIV).

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill