Connect With Us

Buruan Daftar Vaksinasi Gratis untuk Pekerja di Bandara Soekarno Hatta 9-10 Juli

Rangga Agung Zuliansyah | Jumat, 9 Juli 2021 | 10:09

Flayer serbuan vaksinasi Bandar Udara Internasional Soekarno - Hatta. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-TNI AU bersama dengan Komunitas Bandara Soekarno-Hatta menggelar program Serbuan Vaksinasi yang diperuntukkan bagi pekerja bandara dan keluarga.

Program vaksinasi COVID-19 ini digelar pada 9 - 10 Juli 2021 di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 08.00 - 16.00 WIB. Ada sekitar 5.000 dosis vaksinasi yang disiapkan untuk kegiatan ini. 

Pekerja di Bandara Soekarno-Hatta dari seluruh instansi/perusahaan beserta keluarga dapat melakukan pendaftaran dengan terlebih dahulu menginstall aplikasi pedulilindungi.id dan registrasi di https://bit.ly/SERBUAN-VAKSINASI-COVID19-TNIAU-KOMBATA, untuk kemudian mendapat konfirmasi melalui whatsapp.

President Director Angkasa Pura (AP) II Muhammad Awaluddin mengatakan program Serbuan Vaksinasi TNI AU ini akan memperkuat program vaksinasi bagi pekerja di Bandara Soekarno-Hatta, dari seluruh instansi/perusahaan yang sudah dijalankan sejak Maret 2021.

“Kami sangat berterima kasih kepada TNI AU yang selama ini selau memberikan dukungan terhadap Bandara Soekarno-Hatta, termasuk di tengah pandemi ini,” ujarnya, Kamis 8 Juli 2021.

Berbagai program vaksinasi yang dijalankan bagi komunitas Bandara Soekarno-Hatta, baik oleh AP II, TNI, Polri, dan instansi lainnya akan membuat Bandara Soekarno-Hatta semakin kuat dalam menghadapi tantangan COVID-19.

Tempat pelaksanaan program Serbuan Vaksinasi yang diperuntukkan bagi pekerja bandara dan keluarga digelar pada 9 - 10 Juli 2021 di Terminal 1 Bandara Soekarno-Hatta.

“Kita semua berharap, pintu gerbang utama Indonesia ini selalu dapat menjalankan tugasnya dengan baik di tengah pandemi,” ujar Awaluddin.

Program Serbuan Vaksinasi merupakan kegiatan yang dicanangkan TNI untuk mendukung percepatan program vaksinasi nasional, yang menargetkan pelaksanaan sebanyak 1 juta vaksinasi per hari pada Juli 2021 dan 2 juta vaksinasi per hari pada Agustus 2021.

Komandan Satgas Udara Penanganan COVID-19 Kolonel Tek Sunu Eko P mengatakan kegiatan Serbuan Vaksinasi di Bandara Soekarno-Hatta pada 9 - 10 Juli ini didukung tenaga kesehatan berpengalaman. 

“Tenaga kesehatan berasal dari TNI AU dan KKP Kemenkes untuk melakukan vaksinasi terharap pekerja di bandara beserta keluarga, termasuk yang berusia 12 tahun ke atas,” ujarnya.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill