Connect With Us

Pergerakan Penumpang di Bandara Soetta Tangerang Melonjak 

Tim TangerangNews.com | Jumat, 1 Oktober 2021 | 14:54

Calon penumpang di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten. (@TangerangNews / Bisnis)

TANGERANGNEWS.com- Executive General Manager Bandara Soetta PT Angkasa Pura II, Agus Haryadi, mengungkapkan adanya lonjakan pergerakan penumpang di Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) Tangerang, Banten, dalam beberapa hari terakhir.

Agus menyebutkan, pada hari kerja,sedikitnya 40 ribu penumpang datang dan pergi melalui Bandara Soetta, sedangkan di akhir pekan pergerakan penumpang mencapai 50 ribu lebih. "Angka kita di September sudah terus naik, sekitar 40 ribuan. Bahkan di hari long weekeend, Jumat sampai Minggu angka cenderung naik di atas 40 ribu. Selama 3 hari itu bisa capai rata-rata di angka 50 ribuan," ujar Agus dalam keterangannya, Kamis 30 September 2021.

Agus melanjutkan, adapun pergerakan pesawat di Bandara Soetta kurang lebih 450 penerbangan (flight) baik take off maupun landing. Jumlah tersebut masih jauh jika dibandingkan dengan kondisi normal atau sebelum pandemi Covid-19.

"Kalau penerbangan sekitar 450 per hari, tapi masih jauh dibandingkan kondisi normal yang mana normal itu sehari 1.200 (flight) . Kalau penumpang di angka 180 ribu sampai dengan 200 ribu," jelas dia.

Saat ini Bandara Soetta hanya melayani penumpang melalui Terminal 3 dan Sub Terminal 2E. Sedangkan, Terminal 1 masih belum dioperasikan untuk melayani penumpang. Sementara itu mengenai aturan perjalanan menggunakan pesawat terbang dikabarkan akan berubah lagi dalam waktu dekat ini, yakni penumpang pesawat tidak lagi diwajibkan mengunduh aplikasi PeduliLindungi selama masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

WISATA
Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Wisata Kano Kota Tangerang Kembali Beroperasi, Ini Jadwalnya

Jumat, 22 November 2024 | 18:52

Wisata air perahu kano Kota Tangerang kembali beroperasi, setelah sempat dihentikan karena aliran Kali Sipon surut.

SPORT
Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Rekor Buruk 11 Pertandingan Tak Pernah Menang, Begini Cara Persita Kalahkan Barito Putera

Senin, 25 November 2024 | 06:11

Persita Tangerang akhirnya memutus rekor buruk setelah berhasil mengalahkan Barito Putera dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025, di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024, lalu.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill