Connect With Us

Syarat Penerbangan Cukup Antigen, Mobilitas di Bandara Soekarno-Hatta Meningkat

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 3 November 2021 | 16:53

Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Senior Manager Of Branch Communication & Legal Bandara Soekarno-Hatta PT Angkasa Pura II, M Holik Muardi, mengatakan, pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, meningkat pada hari pertama pemberlakuan hasil negatif Antigen 1x24 jam sebagai persyaratan penerbangan. 

"Untuk penumpang pada hari ini kami melihat sedikit ada peningkatan dibanding sebelumnya. Rencananya penerbangan hari ini akan ada sekitar 67.000 penumpang baik domestik maupun internasional yang datang dan berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta," ujarnya, Rabu 3 November 2021. 

Sebelum Surat Edaran (SE) Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Nomor 96 Tahun 2021 tentang Petunjuk Pelaksanaan Perjalanan Orang Dalam Negeri dengan Transportasi Udara pada Masa Pandemi COVID-19 pergerakan penumpang di Bandara Soetta hanya sampai dengan 60.000 penumpang per hari.

"Sebelum SE (96/2021) ini diberlakukan atau 2 hari yang lalu, penumpang di Bandara Soekarno-Hatta sekitar 55.000- 60.000 penumpang per harinya," jelasnya.

Dengan adanya peningkatan pergerakan penumpang, Holik mengimbau agar penumpang selalu mematuhi protokol kesehatan selama di Bandara Soekarno-Hatta.

"Kami mengimbau kepada penumpang untuk tetap selalu menerapkan ptotokol kesehatan di mana pun berada terutama selama di Bandara untuk mengantisipasi terjadinya penyebaran Covid-19," pungkasnya.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill