Connect With Us

15.725 WNA Masuk Indonesia Lewat Bandara Soetta Sejak November, Terbanyak dari China

Tim TangerangNews.com | Kamis, 16 Desember 2021 | 20:11

Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta Tangerang. (@TangerangNews / Dok. Angkasa Pura II)

TANGERANGNEWS.com - Sebanyak 15.725 warga negara asing (WNA) masuk ke Indonesia melalui Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, selama periode 29 November-16 Desember 2021.

Kepala Bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian (Tikim) Bandara Soekarno-Hatta, Habiburrahman mengatakan, sebanyak lima negara mendominasi kedatangan WNA tersebut. 

"China ada 1.581 orang, Korea Selatan 1.529, Rusia 1.401 orang, India 1.376 orang, dan Jepang 1.279 orang," kata Habiburrahman melalui keterangan tertulisnya, Kamis 16 Desember 2021.

Pihak Imigrasi juga mencatat kedatangan warga negara Indonesia (WNI) dari luar negeri melalui Bandara Soetta pada periode yang sama, yaitu sebanyak 44.774 WNI.

Adapun pada periode yang sama, ada sebanyak 16.104 WNA yang keluar dari Indonesia melalui Bandara Soetta. Mereka berasal dari sejumlah negara. Ada lima negara tujuan yang mendominasi.

“Sebanyak 1.460 orang menuju negara Jepang, 1.402 orang menuju China, 1.391 orang ke India, 1.358 orang ke Korea Selatan, dan 1.010 orang ke Amerika Serikat," ujar Habiburrahman.

Sedangkan di periode yang sama pula, ada sebanyak 41.588 WNI keluar dari Indonesia melalui Bandara Soetta.

BANTEN
Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Pemprov Banten Mulai Bangun 2 Sekolah Rakyat, Ditarget Selesai Agustus 2026

Senin, 12 Januari 2026 | 21:50

Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten resmi memulai pembangunan dua Sekolah Rakyat di Lebak dan Pandeglang. Proyek ini direncanakan berjalan cepat dan ditargetkan selesai pada Agustus 2026.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill