Connect With Us

Okupansi Hotel di Bandara Soetta Melonjak di Masa Mudik Lebaran dan Umroh

Tim TangerangNews.com | Kamis, 28 April 2022 | 12:51

Kamar hotel di Anara Airport Hotel, Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten. (@TangerangNews / TvOne)

TANGERANGNEWS.com–Melonjaknya jumlah penumpang pesawat di masa mudik Lebaran 2022 berdampak positif bagi pengelola hotel. Terjadi peningkatan jumlah pengunjung hotel secara signifikan.

Seperti Anara Hotel di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang yang kebanjiran order atau mengalami peningkatan okupansi. Dikutip dari Tvonenews, Kamis 28 April 2022, General Manager Anara Airport Hotel, Muhammad Muchlis, menyebut trennya pengunjung hotel terus naik.

“Dari 60 kamar, karena masa mudik lebaran dan berbarengan juga dengan umroh jadi total kita buka 130 kamar, dengan okupansinya 93 persen," ungkap Muchlis.

Menurutnya, untuk segmentasi pengunjung hotel, 40 persen berada pada pengunjung umroh dan 60 persennya terbagi atas perusahaan hingga para penumpang pesawat yang hendak mudik.

"Segmentasinya terbagi beberapa, tapi paling banyak umroh yakni, 40 persen," tutur Muchlis.

Selain terjadi peningkatan pengunjung, hotel yang dikelola oleh anak usaha dari PT Angkasa Pura II ini juga memberikan beberapa kemudahan dan promo bagi para penumpang.

"Promonya itu lebih ke tarif yang mana akan kita sesuaikan dengan kebutuhan si konsumen," terang Muchlis.

Anara Hotel mempunyai lima tipe kamar mulai dari deluxe room hingga deluxe suite. Adapun untuk harganya, di Anara mulai dari Rp600 ribu hingga Rp3,2 juta.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill