Connect With Us

Puncak Arus Balik, Penumpang Bandara Soekarno-Hatta Diprediksi Capai 150 Ribu Orang Hari Ini

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 8 Mei 2022 | 10:38

Suasana penumpang di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Puncak arus balik di Bandara Soekarno Hatta, Kota Tangerang terjadi mulai Sabtu 7 Mei, hingga Senin 9 Mei 2022. Adapun jumlah penumpang tertinggi akan terjadi Minggu, 8 Mei 2022, dengan prediksi mencapai lebih dari 150 ribu orang.

President Director Angkasa Pura (AP) II Muhammad Awaluddin mengatakan, pada puncak arus balik 7 Mei, pergerakan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta diperkirakan sekitar 140 ribu – 150 ribu orang.

“Kemudian, pada 8 Mei puncak arus balik tertinggi dengan prediksi penumpang di atas 150 ribu orang. Lalu pada 9 Mei berkisar 130 ribu – 140 ribu orang,” katanya melalui siaran pers, Sabtu 7 Mei 2022.

Untuk mengantisipasi puncak arus balik, pihaknya telah menggelar apel kesiapan personel di Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta.

Menurutnya, semua hal harus bisa diprediksi dan mengantisipasinya dengan membuat analisis mitigasi risiko. Setiap personel harus memahani betul SOP, fasilitas dan infrastruktur utama juga harus dalam kondisi prima termasuk fasilitas stakeholder. Tentunya AP II harus memperhatikan kecukupan dan kecakapan personel.

"Kita semua bersama-sama menjaga standar pelayanan dan operasional Bandara Soekarno-Hatta serta, tentunya protokol kesehatan di tengah pandemi, sekaligus menjaga reputasi bandara ini sebagai bandara terbesar di Indonesia dan bandara tersibuk ke-17 di dunia," jelasnya.

Adapun pada arus balik, pergerakan penumpang yang datang lebih tinggi dibandingkan dengan penumpang yang berangkat.

AP II memastikan titik layanan termasuk fasilitas di area kedatangan domestik dan internasional dapat mengakomodir tingginya volume penumpang pesawat yang datang, sehingga memastikan penumpang yang baru mendarat dapat dengan cepat menjalani proses kedatangan.

“Kemudian mereka dapat meninggalkan bandara untuk menuju ke rumah masing-masing,” ujar Awaluddin.

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

TANGSEL
Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Bukan Buang Sampah, Benyamin Tegaskan Kerja Sama dengan Pihak Ketiga Fokus Pengolahan

Senin, 12 Januari 2026 | 21:37

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menegaskan bahwa rencana kerja sama soal sampah dengan pihak ketiga bukan pembuangan, melainkan skema pengolahan sampah modern yang berfokus pada pengurangan residu.

OPINI
Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Pendidikan sebagai Perlawanan Perempuan terhadap Kemiskinan Struktural

Senin, 12 Januari 2026 | 20:30

Kemiskinan tidak pernah benar-benar netral. Ia punya wajah, dan sering kali wajah itu adalah perempuan. Ketika kemiskinan terjadi, perempuan biasanya menjadi pihak yang paling dulu mengalah, paling lama bertahan, dan paling sedikit didengar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill