Connect With Us

Bandara Soekarno-Hatta Salurkan Hewan Kurban ke 12 Lokasi di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 16 Juni 2024 | 20:14

Penyaluran hewan kurban kepada masyarakat sekitar Bandara Soekarno-Hatta, Minggu 16 Juni 2024. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat sekitar wilayah Tangerang, dengan menyalurkan bantuan hewan kurban di momen Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijjah 1445 H.

Bantuan ini diberikan melalui Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dan Yayasan Bayt El-Samaa, sebagai bagian dari upaya bandara untuk memberikan manfaat sosial bagi komunitas sekitarnya.

"Melalui TJSL, Bandara Soekarno-Hatta telah mendistribusikan 12 ekor hewan kurban sapi ke-12 wilayah sekitar bandara dengan total anggaran sebesar Rp360 juta," kata Senior Branch Communication & Legal Bandara Soetta M Holik Muardi, Minggu 16 Juni 2024.

Menurutnya, Momen Hari Raya Idul Adha merupakan waktu yang tepat untuk berbagi kebahagiaan dan memperkuat ikatan sosial dengan masyarakat sekitar bandara.

Tradisi berbagi ini merupakan salah satu aspek penting dalam perayaan Idul Adha, di mana umat Islam di seluruh dunia menyembelih hewan kurban dan mendistribusikannya kepada mereka yang membutuhkan.

"Dengan program ini, Bandara Soekarno-Hatta berharap dapat mendukung dan memperkaya tradisi mulia tersebut," tambah Holik.

Adapun lokasi peyaluran bantuan hewak kurban tersebut yakni di wilayah Kota dan Kabupaten Tangerang seperti Kecamatan Benda, Neglasari, Pajang, Selapajang Raya, Kedaung Wetan, Belendung, Jurumudi, Dadap, Rawa Rengas, Rawa Burung, Bojong Renged dan Jati Mulya.

Selain itu, bantuan juga diberikan kepada Yayasan Bayt El Samaa yang disalurkan di Masjid Bandara Nurul Barkah, berupa 5 ekor sapi dan 10 ekor kambing.

Dengan tambahan ini, total pemotongan hewan kurban di wilayah tersebut tahun ini mencapai 23 ekor sapi dan 17 ekor kambing.

“Kami berharap bantuan ini dapat memberikan kebahagiaan dan manfaat nyata bagi masyarakat sekitar bandara di momen Hari Raya Idul Adha. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk selalu dekat dengan komunitas dan mendukung kesejahteraan mereka," tambah Holik.

Dengan adanya bantuan hewan kurban ini,  pihaknya ingin menunjukkan bahwa Bandara Soetta tidak hanya berperan sebagai fasilitas transportasi, tetapi juga sebagai bagian dari masyarakat yang peduli dan siap membantu masyarakat di sekitarnya.

“Kami percaya bahwa melalui program ini, kita dapat mempererat hubungan baik antara bandara dan komunitas sekitarnya, serta meningkatkan rasa kebersamaan dalam menghadapi berbagai tantangan,” tutup Holik.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill