Connect With Us

Pikirkan Pandangan Pengusaha, Atut Ogah Revisi UMK

Dira Derby | Rabu, 4 Desember 2013 | 19:02

Buruh Kota Tangerang. (Ades / TangerangNews)


SERANG-Meski didesak buruh dengan melakukan aksi demonstrasi. Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah mengaku tidak akan merevisi UMK yang sudah ditetapkan. Sebab, jika kembali dilakukan revisi, pemerintah dianggap tidak konsisten.

“Kalau terus dilakukan revisi bagaimana pandangan pengusaha. Apa lagi  SK penetapan UMK adalah prodak hukum dan harus dijalankan,” terang Gubernur Banten.

Terkait masalah UMK, Atut mengaku telah meminta kepada dewan pengupahan dan pemerintah kabupaten/kota agar rekomendasi yang diajukan bersifat final. 

Ketua Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Provinsi Banten Riden Khatam Azis mengatakan, dengan tidak dilakukanya revisi UMK 2014 oleh Pemkab Serang, upaya yang akan dilakukan oleh para buruh yaitu menuntut kenaikan upah sektoral.
Pada 2012  upah sektoral yang diterapkan yaitu sebesar 15% untuk kelompok satu, 10% untuk kelompok dua, dan  5% untuk kelompok tiga.
“Jadi pada 2014 ini kami akan menuntut kenaikan upah sektoral untuk kelompok satu 25%, kelompok dua 15% dan kelompok tiga 10%,” jelasnya.
 

 
MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

HIBURAN
Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Kenapa Kucing Suka Tidur di Alat Elektronik? Ini Alasannya

Jumat, 22 November 2024 | 10:42

Bagi para pemilik kucing, pemandangan kucing yang tidur atau duduk di atas alat elektronik seperti laptop atau komputer tentu sudah sangat familiar.

TANGSEL
Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Jumat, 22 November 2024 | 23:31

Seorang tukang bakso berinisial S, 47, diamuk massa setelah diketahui melakukan dugaan pelecehan seksual terhadap remaja berusia 16 tahun di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill