Connect With Us

Dapat Disclaimer, Rano Ganti Kepala Inspektorat Banten

Denny Bagus Irawan | Sabtu, 20 Juni 2015 | 15:00

Rano Karno saat menggunting pita sebagai peresmian Musala di Kebayoran Residence. (Dira Derby / TangerangNews)


BANTEN-Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Banten Rano Karno mengganti posisi Kepala Inspektorat Banten Anwar Masud dengan pejabat yang baru yakni Takro Jaka Rooseno yang sebelumnya menjabat sebagai Asisten Daerah (Asda) I Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten.

Sementara Anwar Masud sendiri menduduki posisi sebagai Asda I Pemprov Banten yang ditinggalkan oleh Takro Jaka Rooseno. Jadi kedua pejabat ini hanya tukar posisi jabatan.

Hal ini dilakukan sebagai salah satu bentuk keseriusan Rano Karno dalam merespons dan menindaklanjuti Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) BPK RI Perwakilan Banten yang memberikan opini disclaimer terhadap Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemprov Banten tahun anggaran 2014.

“Pak Anwar sekarang kembali menduduki posisi sebagai Asda I yang sebelumnya diduduki oleh Pak Jaka,” ujar Plt Gubernur Banten Rano Karno pada acara pelantikan kedua pejabat tersebut, di Pendopo Gubernur , Kawasan Kantor Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Curug, Kota Serang.

Rano menyatakan, pergantian posisi ini dilakukan dengan berbagai pertimbangan, salah satunya terkait indak lanjut penyelesaian Laporah Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan atas Laporan Keuangan Pemerintah Darah (LKPD) Provinsi Banten tahun 2014. Selain itu, pertimbangan akan digelarnya Pilkada serentak.

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

KOTA TANGERANG
Antisipasi Banjir di Periuk, Pembangunan Turap Permanen Kali Ledug Bakal Dilanjut

Antisipasi Banjir di Periuk, Pembangunan Turap Permanen Kali Ledug Bakal Dilanjut

Senin, 25 November 2024 | 22:40

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang akan melanjutkan proyek pembangunan turap permanen untuk menangani banjir Perumahan Garden City, di Kecamatan Periuk, akibat jebolnya tanggul Kali Ledug.

NASIONAL
Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Senin, 25 November 2024 | 07:48

Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2024, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengungkapkan, mobilisasi masyarakat di Pulau Jawa diperkirakan mencapai angka fantastis, yaitu 160 juta orang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill