Connect With Us

Usai Deklarasi, Rano Karno-Embay Langsung Daftar

Denny Bagus Irawan | Jumat, 23 September 2016 | 22:32

Deklarasi Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Rano Karno-Embay Mulya Syarif. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNews.com-Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Rano Karno-Embay Mulya Syarif mendaftarkan diri sebagai kontestan Pilgub 2017 ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Banten.

Rano menggandeng Embay yang merupakan tokoh pendiri Provinsi Banten tiba di Kantor KPUD sekira pukul 15.00 WIB.

Pasangan ini diusung PDI Perjuangan, PPP, dan Nasdem itu langsung disambut oleh Ketua KPUD Banten Agus Supriyatna dan komisioner lainnya. Rano-Embay lalu masuk ke aula menyerahkan berkas pendaftaran bersama ribuan pendukungnya.

"Setelah menerima penyerahan berkas pendaftaran ini kemudian akan diverifikasi oleh kita yaitu berkas untuk pencalonan, yaitu syarat partai politik yang minimal 17 kursi DPRD," kata Agus Supriyatna, Jumat (23/9/2016).

Hingga kini KPUD Banten masih memeriksa semua persyaratan pasangan calon. KPUD telah menetapkan bahwa tes kesehatan pasangan calon pada 24 September hingga 26 September 2016 di RS Drajatprawiranegara Kota Serang.

Sebelum mendaftar ke KPU Banten, pasangan Rano-Embay akan mendeklarasikan bersama tiga partai pengusung PDIP, PPP dan Nasdem, pukul 14.00 Wib, di Stadion Maulana Yusuf Ciceri, Kota Serang. Tidak kalah banyak, pasangan itu juga menghadirkan ribuan massa pendukungnya.

Sementara itu, Rano Karno mengaku sudah diamanahkan untuk maju di Pilkada Banten bersama Embay Mulya Syarif. "Kami telah diamanahkan bersama-sama maju sebagai bakal calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Banten," kata Rano Karno.

 

NASIONAL
Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Catat, Prediksi Tanggal Ramadan dan Idul Fitri 2025

Jumat, 22 November 2024 | 11:57

Bagi umat Muslim, Ramadan dan Idul Fitri selalu menjadi momen istimewa yang dinantikan setiap tahunnya. Dengan kemajuan teknologi dan metode perhitungan astronomi yang semakin canggih, prediksi awal Ramadan dan Idul Fitri tahun 2025

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill