Connect With Us

Pembangunan Tol di Banten Pengaruhi Kenaikan Investasi

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 26 November 2016 | 01:00

Gubernur Banten Rano Karno Sidak ke Pasar Modern BSD Serpong Kota Tangerang Selatan. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 

TANGERANGNews.com-Gubernur non aktif Banten Rano Karno, akui 12 proyek nasional berada di wilayahnya akan membantu peningkatan investasi. Sebab dari belasan proyek nasional tersebut, pembuatan jalan tol Palimbang dan Serpong - Balaraja dinilai paling berpengaruh bagi Banten.

"Ada 12 proyek nasional yang pengerjaannya di Banten. Paling besar menghubungkan Banten dengan kota besar itu memang pembangunan jalan tol," kata Rano Karno,  saat ditemui di Bintaro Kota Tangsel, Jumat (25/11/2016).

Selain Tol Palimbang yang menghubungkan Serang dengan lintas Sumatera sejauh 84 Km, ada pula yang tengah dikerjakan proyeknya adalah Tol Serpong - Balaraja yang akan ground breaking Januari 2017. Serta Kunciran - Bandara Soetta yang tengah dibahas pembebasan lahannya.

Ruas tol tersebut memang diperuntukan menghubungkan kawasan maju dengan ekonomi yang berkembang. "Selain itu juga ada waduk, ini diperuntukan kesediaan air baku," kata pria yang akrab disapa Bang Doel itu.

Dengan begitu, Rano berharap pertumbuhan investasi di Banten meningkat melibihi tahun sebelumnya. "Investasi bisa naik 149 persen dibandingkan tahun sebelumnya, peningkatan sudah mulai terlihat pada tiap triwulan," tuturnya.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 November 2025 | 20:59

Kemenimipas (Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan) akan memberdayakan para narapidana dalam kegiatan pertanian, perkebunan dan perikanan sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

PROPERTI
Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Akses Tol dan Kawasan Terintegrasi Kerek Nilai Properti di Legok, Rumah Rp400 Juta Melonjak 50% dalam 2 Tahun

Minggu, 23 November 2025 | 20:19

Kawasan Tangerang Raya, khususnya Legok, kini menjadi sorotan utama sebagai magnet investasi properti dengan kenaikan nilai jual yang fantastis, didorong oleh pengembangan infrastruktur dan kawasan kota yang terintegrasi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill