Connect With Us

Warga Cilegon Antusias Ikuti Rapid Test Drive Thru Gratis

Mohamad Romli | Selasa, 16 Juni 2020 | 18:20

Petugas medis mengambil sampel darah saat rapid test virus Corona di Cilegon, Selasa (16/6/2020). (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Warga Cilegon antusias mengikuti rapid test drive thru gratis di Jalan Bonakarta. Target Dinas Kesehatan Provinsi Banten sebanyak 1.000 orang mengikuti kegiatan tersebut.

Rapid test drive thru ini digelar mulai 16-18 Juni di Cilegon. Pemerintah menyiapkan kuota 3.000 alat rapid test bagi warga Cilegon. Mereka yang ingin mengikuti rapid test terlebih dahulu mendaftar via daring yang sudah disediakan.

"Itu programnya Pemprov Banten, kuota yang disediakan 3.000, dibagi 3 sesi, per sesi itu disediakan 1.000 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Cilegon, Aziz Setia Ade, Selasa (16/6/2020).

Warga Cilegon berbondong-bondong antre mengikuti rapid test tersebut. Ada yang menggunakan sepeda motor dan mobil. Petugas kesehatan langsung mengambil sampel darah, para pengendara tak perlu turun.

Petugas medis mengambil sampel darah saat rapid test virus Corona di Cilegon, Selasa (16/6/2020).

Salah seorang warga, Suwardi mengatakan, dirinya mengikuti rapid test atas inisiatif diri sendiri. Ia mengikuti rapid test lantaran di lingkungan rumahnya ada warga yang positif Corona.

"Karena memang di komplek juga ada yang positif ya, jadi makanya antisipasi saja," katanya kepada wartawan, Selasa (16/6/2020).

Suwardi bersama istrinya ikut rapid test untuk memastikan apakah ada indikasi dirinya terpapar virus Corona. Ia yang tinggal di komplek dekat RSUD Cilegon tersebut sudah antre sejak pagi hari. (RMI/RAC)

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

KAB. TANGERANG
Kisah Onih, Janda 3 Anak di Tigaraksa yang Mengandalkan Opak Sebagai Tumpuan Ekonomi Keluarga

Kisah Onih, Janda 3 Anak di Tigaraksa yang Mengandalkan Opak Sebagai Tumpuan Ekonomi Keluarga

Minggu, 16 November 2025 | 17:52

Panasnya terik matahari tidak menghalangi Onih untuk tetap berjualan opak buatannya pada bazar Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Desa Sodong, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill