Connect With Us

Ritual Kawalu, Wisata Baduy Dalam Banten Ditutup Sampai Mei 2022

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 7 Februari 2022 | 12:31

Perkampungan Suku Baduy Dalam di Kabupaten Lebak, Banten. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wisatawan yang hendak mengunjungi perkampungan Suku Baduy Dalam di Kabupaten Lebak, Banten, harus menunda perjalanannya.

Pasalnya, pemerintahan adat suku Baduy menutup kawasan perkampungan tersebut selama tiga bulan ke depan, untuk menggelar upacara adat Kawalu, selama 5 Februari hingga 5 Mei 2022.

Perkampungan yang ditutup di antaranya Kampung Cibeo, Cikeusik, dan Cikartawarna. Penutupan kawasan Baduy itu tertuang dalam Surat Edaran Nomor 430/01/Pem-Des/2001/02/2022.

"Keputusan lembaga adat Tangtu Tilu (dan) Jaro Tujuh, menutup kawasan Baduy (dalam) dari pengunjung selama Kawalu," kata kepala pemerintahan Baduy, Jaro Saija, seperti dlansir dari IDN Times, Senin 7 Februari 2022.

Jaro Saija mengatakan, penutupan hanya dilakukan di perkampungan Baduy Dalam. Sementara perkampungan Baduy Luar tetap bisa diakses oleh pengunjung melalui pintu masuk di terminal Ciboleger.

Ritual Kawalu di Baduy berdasarkan kesepakatan tangtu tilu (pemimpin keagamaan) dan Kepala Desa Kanekes. Ritual ini berlangsung dari 1 Kawalu Tembey - 1 Safar menurut kalender Baduy.

Kawalu merupakan ritual rutin tahunan masyarakat Baduy menutup diri dari wisatawan atau pendatang. Ritual Kawalu tersebut akan berlangsung tiga bahkan empat bulan.

Suku Baduy percaya, cara isolasi melalui ritual ini akan menjauhkan mereka dari marabahaya dan akan mendatangkan keberkahan.

OPINI
Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Perayaan Imlek di Masjid Istiqlal, Sinkretisme Agama yang Dilarang Islam

Senin, 26 Januari 2026 | 18:51

Suatu ketika kafir Quraish menawarkan kepada Rasulullah Muhammad saw agar Rasulillah Muhammad saw berkenan untuk menyembah sesembahan mereka sehingga merekapun berkenan menyembah Allah Swt, secara bergantian.

SPORT
Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Gagal Rebut Poin Penuh dari Bhayangkara FC, Persita Alihkan Fokus ke Persija  

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:44

Persita Tangerang langsung mengalihkan fokus ke laga berikutnya setelah bermain imbang 1-1 melawan Bhayangkara Presisi Lampung FC.

KOTA TANGERANG
Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Baru Dipasok, Stok BBM Shell di Tangerang Kosong Lagi

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:49

Sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Shell di wilayah Kota Tangerang kembali tidak tersedia. Salah satunya di kawasan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill