Connect With Us

Angkot Berpenumpang 13 Orang Terguling di Tol Tangerang-Merak

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 16 Maret 2022 | 19:01

Satu unit angkot yang membawa 13 penumpang terguling di ruas jalur Tol Tangerang-Merak KM 66.500 arah Tangerang, Rabu 16 Maret 2022. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Satu unit angkot yang membawa 13 penumpang terguling di ruas jalur Tol Tangerang-Merak KM 66.500 arah Tangerang, Rabu 16 Maret 2022.

Peristiwa kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 05.44 WIB. Akibatnya sejumlah penumpang luka-luka.

Menurut Dirlantas Polda Banten Kombes Pol Budi Mulyanto, angkot Daihatsu bernomor polisi A-1931-FC yang dikendarai JN, 33, tengah mengangkut penumpang sebanyak 13 orang.

Ketika dia mencoba untuk menyalip kendaraan lewat bahu jalan, tiba-tiba saja angkot kelangan kendali dan terguling.

“Dari menyalip kemudian kendaraan tersebut out of control atau oleng ke kanan, dan mengakibatkan kendaraan tersebut terbalik dengan posisi akhir berada di lajur lambat dengan roda kanan menghadap ke atas,” ujarnya seperti dilansir dari Sindonews.

Personel Ditlantas Polda Banten langsung mengevakuasi pengemudi dan penumpang. Kejadian tersebut tidak menimbulkan korban jiwa. Hanya pengemudi dan beberapa penumpang luka ringan. Mereka telah dilarikan ke rumah sakit.

"Personel Ditlantas Polda Banten telah mengevakuasi sopir dan 13 penumpang lainnya yang mengalami luka-luka ke Rumah Sakit Sari Asih Kota Serang, untuk mendapatkan perawatan kemudian melakukan olah TKP,” ujarnya.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

KAB. TANGERANG
Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:51

Ruas Jalan Maloko–Dangdang yang selama puluhan tahun rusak dan nyaris tak tersentuh pembangunan dipastikan akan diperbaiki pada 2026 melalui rencana kolaborasi antarpemerintah daerah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill