TANGERANGNEWS.com-Gempa bumi dengan magnitudo (M) 5,1 terjadi di Bayah, Provinsi Banten pada Jumat 1 April 2022. Berdasarkan informasi BMKG, gempa yang terjadi sekitar pukul 14.14 WIB itu getarannya dirasakan hingga Jakarta dan Tangerang Selatan (Tangsel).
Koordinator Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono menyebutkan getaran gempa dirasakan paling kuat di Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat. "Dirasakan 3 MMI di Palabuhanratu," ucap Daryono.
Dijelaskan, skala 3 MMI artinya getaran dirasakan nyata dalam rumah seperti ada truk lewat.
Sedangkan gempa dirasakan dalam skala lebih rendah di wilayah Jakarta dan Ciputat, Tangsel. "Jakarta, Ciputat (dirasakan skala) 2 MMI," ujar Daryono.
Ia menerangkan, skala 2 MMI artinya getaran dirasakan beberapa orang dan membuat benda-benda ringan yang digantung bergoyang.