Connect With Us

Prakiraan Cuaca Selasa Besok, BMKG Beri Peringatan Potensi Hujan di Tangerang 

Fahrul Dwi Putra | Senin, 20 Februari 2023 | 13:24

Ilustrasi hujan petir. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberi peringatan dini cuaca untuk wilayah Tangerang besok, Selasa 21 Februari 2023.

BMKG memprakirakan potensi hujan di sejumlah wilayah Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, dan Tangerang Selatan (Tangsel).

Hujan cenderung melanda di wilayah Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang, sementara Tangsel hanya mengalami hujan ringan di siang hari.

Selain Tangerang, beberapa wilayah di Banten pun terdapat potensi hujan ringan hingga sedang di antaranya Kabupaten Pandeglang bagian Selatan, Kabupaten Lebak bagian Timur dan Selatan, dan Kabupaten Serang bagian Timur.

Potensi hujan bisa saja disertai kilat/petir dan angin kencang, sehingga masyarakat diminta mewaspadai kondisi tersebut dan menjauhi lokasi-lokasi rawan pohon tumbang.

"Waspada potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang," tulis BMKG melalui lama resminya seperti dikutip, Senin 20 Februari 2023.

Adapun berikut adalah rincian prakiraan cuaca BMKG untuk wilayah Tangerang.

 

Kota Tangerang

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Sedang

Malam: Berawan

Dini Hari: Hujan Ringan

Suhu: 23 - 31 Celcius

Kelembapan: 70 - 95%

 

Kabupaten Tangerang

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Sedang

Malam: Berawan

Dini Hari: Hujan Ringan

Suhu: 23 - 31 Celcius

Kelembapan: 70 - 95%

 

Kota Tangerang Selatan

Pagi: Berawan

Siang: Hujan Ringan

Malam: Berawan

Dini Hari: Berawan

Suhu: 23 - 31 Celcius

Kelembapan: 70 - 95%

KOTA TANGERANG
Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Ada Diskon PBB dan BPHTB Spesial HUT ke-33 Kota Tangerang, Berlaku Sampai 21 Maret

Selasa, 20 Januari 2026 | 18:52

Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Tangerang kembali meluncurkan program diskon dan pengurangan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) serta Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) bagi masyarakat.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

TANGSEL
Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Tekan Tumpukan Sampah, Pemkot Tangsel Sebar Tong Komposter di Seluruh Pasar Tradisional

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:47

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan (Tangsel) menempatkan tong komposter di sejumlah pasar tradisional guna mengurangi penumpukan sampah organik seperti sisa sayur dan buah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill