Connect With Us

Ada Gerhana Matahari di Wilayah Banten Saat Ramadan 2023, Catat Tanggalnya

Fahrul Dwi Putra | Jumat, 7 April 2023 | 09:26

Ilustrasi gerhana matahari (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Penghujung bulan Ramadan tahun ini bakal ada fenomena gerhana Matahari hibrida pada, Kamis 20 April 2023.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) gerhana Matahari hibrida merupakan fenomenaa alam yang terjadi jika Matahari, Bulan, dan Bumi berada tepat segaris.

Fenomena gerhana Matahari hibrida dapat disaksikan di hampir seluruh wilayah di Indonesia, termasuk Banten meliputi Tangerang dan sekitarnya.

Melansir dari detik.com, wujud dari gerhana Matahari hibrida merupakan gabungan dari gerhana Matahari total dan gerhana Matahari sebagian.

Sehingga Matahari akan terlihat seperti cincin yang gelap pada bagian tengah di sejumlah wilayah, sementara di tempat lain akan tampak tertutupi penuh oleh bulan.

Adapun di provinsi Banten, gerhana Matahari hibrida dapat disaksikan pada pukul 9.28 WIB dengan magnitudo gerhana tertentu.

Sementara itu, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) menanggapi perihal gerhana Matahari hibrida tersebut dengan akan menggelar sejumlah eksperimen.

"BRIN akan melakukan 3 eksperimen kecil. Pertama perekaman fenomena gerhana. Kedua menghitung perubahan laut dari terang menjadi gelap dan sebaliknya, Ketiga berkaitan dengan TNI AL, " ujar Kepala Pusat Riset Antariksa BRIN Emanuel Sungging Mumpuni seperti dikutip dari okezone.com, Jumat 7 April 2023.

Menurutnya, eksperimen tersebut bergunan untuk menguji mekanisme komunikasi TNI Angkatan Laut ketika tengah terjadi gerhana.

"Kami mencoba melihat perubahan dinamika ionosfer. Kenapa menjadi penting? karena berhubungan pada komunikasi AL. Apakah (gerhana) mengganggu," katanya.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill