Connect With Us

Penting, 5 Tips Atasi Stres saat Macet Mudik Natal dan Tahun Baru

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 7 Desember 2023 | 19:51

Ilustrasi kemacetan di Pelabuhan Merak, Banten. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-  Situasi arus lalu lintas di beberapa titik  menuju daerah tujuan mudik seringkali menjadi padat dan merayap mendekati Natal dan Tahun Baru. Salah satunya adalah kemacetan di Pelabuhan Merak, Banten.

Kondisi ini dapat meningkatkan tingkat stres pengemudi maupun penumpang, terutama karena perjalanan yang mungkin memakan waktu lama. Untuk menjaga kesehatan dan kenyamanan selama perjalanan.

Berikut adalah beberapa kiat yang bisa diikuti seperti dilansir dari kanal YouTube Nakita Channel, Kamis, 07 Desember 2023.

1. Bersabar Saat Macet

Perjalanan mudik memang kadang-kadang penuh dengan kejutan, terutama saat terjebak dalam kemacetan. Untuk menghadapi situasi ini, penting untuk memiliki sikap yang sabar. Sadarilah bahwa Anda tidak sendirian menghadapi macet. 

Jutaan pengemudi dan penumpang juga merasakan hal yang sama. Memahami bahwa keadaan ini bersifat sementara dapat membantu menjaga ketenangan dan kewarasan selama perjalanan.

2. Kendalikan Emosi dengan Bijak

Ketika terjebak dalam kemacetan, munculnya perasaan frustrasi dan stres adalah hal yang wajar. Namun, upayakan untuk tidak membiarkan emosi mengambil alih kendali. Alihkan perhatian dari kejadian di jalan dengan berbicara dengan penumpang lain atau mendengarkan musik yang menenangkan. 

Mengontrol emosi bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan mental Anda, tetapi juga menciptakan lingkungan yang lebih positif di dalam kendaraan.

3. Tarik Nafas Dalam-dalam untuk Relaksasi

Ketegangan saat macet dapat mempengaruhi baik pengemudi maupun penumpang. Jika merasa tegang, praktikkan teknik tarik nafas dalam-dalam. Ambil nafas perlahan melalui hidung, tahan sejenak, dan keluarkan perlahan melalui mulut. 

Ulangi beberapa kali, cara sederhana ini dapat memberikan rasa tenang dan meredakan ketegangan di tengah kepadatan lalu lintas.

4. Bergaul dengan Sesama Penumpang

Jika Anda melakukan perjalanan mudik menggunakan moda transportasi umum. Manfaatkan waktu di dalam kendaraan untuk berinteraksi dengan sesama penumpang. Berbicara atau bertukar cerita perjalanan dapat menjadi cara yang baik untuk mengalihkan fokus dari keadaan lalu lintas yang sulit. 

Jangan ragu untuk berbagi tips atau pengalaman yang bisa membuat perjalanan lebih menyenangkan. Suasana yang ramah dapat menciptakan pengalaman mudik yang lebih positif.

5. Persiapkan Hiburan untuk Membuat Waktu Terasa Lebih Singkat

Sebelum memulai perjalanan, pastikan untuk membawa hiburan yang dapat mengisi waktu saat macet. Buku, musik, atau permainan dapat menjadi teman setia di dalam kendaraan. Dengan memiliki opsi hiburan, Anda dapat membuat perjalanan terasa lebih ringan dan menyenangkan.

Demikian tips-tips menghadapi macet saat mudik liburan Natal dan Tahun Baru, diharapkan Anda dan keluarga dapat menghadapi perjalanan mudik Natal dan Tahun Baru dengan lebih nyaman dan tenang. Ingatlah, keselamatan dan kesehatan selalu menjadi prioritas utama. Selamat merayakan Natal dan menyambut Tahun Baru dengan penuh kebahagiaan!

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill