Connect With Us

Airin Disebut Bakal Berlayar Bersama PDIP dan Golkar Maju Pilgub Banten 2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 1 Agustus 2024 | 09:33

Mantan Wali Kota Tangsel Airin Rachmi Diany. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)

TANGERANGNEWS.com-Mantan Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Airin Rachmi Diany disebut akan didukung oleh Golkar dan PDI Perjuangan untuk maju Pilgub Banten pada November 2024 mendatang.

Hal itu dikonfirmasi oleh Ketua DPP PDIP Deddy Yevry Sitorus usai acara diskusi di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Rabu, 31 Juli 2024.

"Airin, yes. PDI Perjuangan dengan Golkar, yes," ujar Deddy dikutip dari CNN Indonesia, Kamis, 1 Agustus 2024.

Kendati demikian, rencana koalisi ini masih keputusan sementara sebelum nantinya akan diumumkan secara resmi.

"Yes, sampai hari ini kita akan dengan Golkar. Kecuali ada yang mau cawe-cawe maksain. Jangan gitu?" tegasnya.

Sementara itu, Ketua Bappilu Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia menyebut telah menugaskan Airin untuk maju dalam Pilgub Banten 2024 sejak tiga tahun lalu, Airin pun diketahui telah menerima surat tugas dari partai.

Terkait koalisi dengan PDI Perjuangan, Doli menyatakan pihaknya menyambut baik rencana tersebut, sementara Eks Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi digadang-gadang berpeluang menjadi pasangan Airin.

"Komunikasi selama ini bagus. Dan peluang untuk itu ada," kata Doli.

Terpisah, Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad tak mempermasalahkan rencana koalisi Golkar dan PDI Perjuangan mendukung Airin maju Pilgub Banten 2024.

Menurutnya, hal itu merupakan dinamika yang biasa dalam kontestasi Pilkada seperti dilansir dari Detik.com.

"Ketika kemudian ada disampaikan tadi bahwa Golkar sudah menyatakan dengan PDIP di Banten, kami juga menyambut baik dan tidak ada masalah," tukasnya.

Seperti diketahui, pasangan Andra Soni dan Dimyati Natakusumah sudah mengantongi dukungan resmi dari Gerindra, Demokrat, PKS, NasDem, PSI dan Partai Garuda. 

Sedangkan, bakal pasangan calon lainnya yakni Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi akan didukung oleh Partai Golkar dan PDI Perjuangan.

TEKNO
Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Jangan Salah Beli, Ini Perbedaan Smart TV, Android TV, dan Google TV 

Kamis, 21 November 2024 | 07:18

Televisi kini telah berevolusi dari sekadar menayangkan siaran lokal menjadi perangkat multifungsi dengan fitur internet dan aplikasi online.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill