Connect With Us

PWI Banten dan Korem 064/Maulana Yusuf Jalin Sinergi Penyebaran Informasi Publik 

Fahrul Dwi Putra | Selasa, 14 Januari 2025 | 06:46

Pengurus PWI Provinsi Banten mengunjungi Korem 064/Maulana Yusuf pada Senin, 13 Januari 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Setelah melakukan Konferensi Provinsi Luar Biasa (Konferprovlub), Pengurus PWI Provinsi Banten mengunjungi Korem 064/Maulana Yusuf pada Senin, 13 Januari 2024. 

Dalam pertemuan tersebut, kedua pihak sepakat untuk mempererat kerja sama dalam penyebaran informasi yang bermanfaat bagi masyarakat.  

Ketua PWI Provinsi Banten Mashudi menyampaikan apresiasi atas hubungan baik yang telah terjalin antara media dan Korem serta Kodim. 

Menurut Mashudi, perlu adanya kolaborasi untuk mendukung pertukaran informasi di lapangan serta menunjang tugas-tugas jurnalistik. PWI Banten juga menyatakan siap mendukung Korem dalam penyebarluasan informasi yang akurat dan bermanfaat.  

"Kami siap mendukung Korem dalam penyebaran informasi dan berharap kerjasama ini semakin erat," ujarnya.

Seperti diketahui, Korem 064/Maulana Yusuf merupakan salah satu tamu undangan yang menghadiri acara pelantikan pengurus PWI Banten pada 21 Januari 2024, lalu. Untuk itu, ia berharap hubungan harmonis ini dapat terus berkembang demi kepentingan masyarakat luas.  

Danrem 064/Maulana Yusuf Brigjen TNI Fierman Sjafirial Agustus mengatakan, pentingnya menggali dan menyebarluaskan sejarah perjuangan di Banten. Misalnya saja, tokoh-tokoh inspiratif seperti Brigjen KH Syam'un.  

"Kami ingin membangkitkan semangat pemuda dengan menyebarluaskan informasi ini," bebwr Fierman.

Fierman berharap, PWI Banten dapat membantu Korem dalam distribusi informasi kepada publik. Selain itu, ia mengajak PWI Banten berbagi pengetahuan jurnalistik dengan Penrem untuk meningkatkan kapasitas penyampaian informasi oleh Korem.  

BISNIS
RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

RUPST bank bjb Sepakat Tebar Dividen 65,50% dari Laba Bersih 2024

Rabu, 16 April 2025 | 21:22

PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb) menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2024, pada Rabu, 16 April 2025.

PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

WISATA
6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

6 Cara Hindari Pungli di Tempat Wisata agar Liburan Tetap Nyaman

Sabtu, 19 April 2025 | 17:27

Tempat wisata seharusnya menjadi ruang aman untuk melepas penat dan menikmati liburan. Sayangnya, praktik pungutan liar (pungli) masih kerap ditemukan di sejumlah destinasi wisata, terutama di wilayah Tangerang dan sekitarnya

KAB. TANGERANG
Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang Dibuka di Intermoda BSD

Gerai Pelayanan Publik Kabupaten Tangerang Dibuka di Intermoda BSD

Senin, 21 April 2025 | 21:15

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang membuka Gerai Pelayanan Publik (GPP) di Intermoda BSD, Kecamatan Cisauk, sebagai langkah mempermudah layanan kepada masyarakat, Senin 21 April 2025.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill