Connect With Us

11 Orang di Serang Ditangkap Polda Banten Gegara Bakar Kandang Ayam

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 12 Februari 2025 | 17:36

Polda Banten merilis penangkapan 11 orang tersangka kasus pembakaran kandang ayam milik peternakan PT Sinar Ternak Sejahtera di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, Selasa 11 Februari 2024. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Polda Banten menangkap dan menetapkan 11 orang menjadi tersangka atas kasus pembakaran kandang ayam milik peternakan PT Sinar Ternak Sejahtera di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang.

Dirreskrimum Polda Banten Kombes Pol Dian Setyawan menerangkan, ke 11 tersangka itu berinisial DKK, SC, NN, HJ, YS, DP, FR, PR, SF, US, dan SM.

Mereka  terdiri dari warga dan santri di Kecamatan Padarincang yang ditangkap pada 7 dan 8 Februari 2025.

“Kami menindaklanjuti laporan polisi terkait dugaan tindak pidana penghasutan, pengeroyokan, dan pembakaran peternakan ayam milik PT Sinar Ternak Sejahtera. Tersangka DKK diduga mengajak dan mengumpulkan masyarakat untuk melakukan perusakan serta pembakaran," jelasnya dalam keterangan tertulis, Selasa 11 Februari 2025.

Menurut Dian, sejauh ini penyidik mengindikasikan bahwa para tersangka melakukan hal itu karena tidak suka dengan keberadaan kandang ayam yang dipandang merusak lingkungan.

Aksi kesebelas tersangka itu mengakibatkan kandang, kantor administrasi, serta tangki solar milik PT Sinar Ternak Sejahtera mengalami kerusakan dan terbakar.

"Modus dari kejadian tersebut melakukan pengerusakan dan pembakaran terhadap tempat dan barang di PT STS agar supaya tidak dapat beroperasi lagi di wilayah tersebut," ungkapnya

Para tersangka pun dijerat dengan Pasal 160 KUHP dan Pasal 170 KUHP dan Pasal 187 KUHP dengan Ancaman hukuman pidana paling lama 5 tahun penjara.

TANGSEL
Raih Predikat Sekolah Adiwiyata Banten, SMPK PENABUR Bintaro Jaya Giatkan Peduli Lingkungan

Raih Predikat Sekolah Adiwiyata Banten, SMPK PENABUR Bintaro Jaya Giatkan Peduli Lingkungan

Senin, 21 April 2025 | 19:27

Dimulai pada tahun 2023, SMPK PENABUR Bintaro Jaya mendaftarkan diri untuk ikut serta dalam Gerakan Peduli Berbudaya Lingkungan Hidup di Sekolah (GPBLHS)/Sekolah Adiwiyata tingkat Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

MANCANEGARA
Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Minggu, 20 April 2025 | 10:46

Kementerian Kesehatan Meksiko melaporkan temuan mengejutkan, seorang perempuan lansia berusia 77 tahun dari Acacoyagua, wilayah selatan Chiapas, terinfeksi myiasis atau belatungan.

KOTA TANGERANG
Hari Kartini 2025, Satpas SIM Polres Metro Tangerang Layani Masyarakat Gunakan Pakaian Adat

Hari Kartini 2025, Satpas SIM Polres Metro Tangerang Layani Masyarakat Gunakan Pakaian Adat

Senin, 21 April 2025 | 18:47

Nampak, sejumlah polisi wanita (Polwan) yang melayani pembuatan SIM itu cantik dan elegan mengenakan pakaian adat saat memberikan pelayanan tepat di Hari Kartini hari ini, Senin, 21 April 2025.

AYO! TANGERANG CERDAS
Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Sudah Dimulai, Begini Cara Daftar Online Pra-SPMB Kota Tangerang

Senin, 21 April 2025 | 18:07

Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Pendidikan resmi memulai tahapan pendaftaran Pra-SPMB (Sistem Penerimaan Murid Baru) untuk jenjang SD dan SMP

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill