Connect With Us

KMP Bahuga Pratama Mati Mesin Di Tengah Laut

| Kamis, 7 Februari 2013 | 18:55

Merak, Banten. (tangerangnews / dira)

 

 
CILEGON-Kapal Motor Penumpang (KMP) Bahuga Pratama milik PT Atosim Lampung Pelayaran mengalami mati mesin atau blackout ditengah laut saat melayani ratusan penumpang di Pelabuhan Merak menuju Bakauheuni, Lampung, Kamis (7/2).
 
Kapal yang mati mesin berada empat mil dari Pelabuhan Merak itu pun akhirnya kembali ditarik Ke Pelabuhan Merak.
 
Berdasarkan keterangan Manager Pelayanan Pelabuhan PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Utama Merak, Nana Sutisna mengatakan, sebelum mati mesin KMP Bahuga Pratama berangkat dari Dermaga I Pelabuhan Merak, sekitar pukul 22.58 WIB.
 
 
Saat sampai di sekitar Pulau Tempurung, kapal mengalami gangguang teknis dan mesin kapal mati secara tiba-tiba pada pukul 24.00 WIB.
 
  PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak mendapatkan laporan KMP Bahuga Pratama mengalami mati mesin dan meminta PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Utama Merak mengirimkan kapal tagboat untuk mengevakuasi kapal tersebut hingga Pelabuhan Merak.
 
"Demi keselamatan, dan tidak ingin penumpang menunggu lama, kami langsung meminta dua tagboat dari PT Pelindo untuk mengevakuai kapal itu," tuturnya.
 
 Lebih lanjut, Nana menjelaskan, tidak lama berselang sekitar pukul 02.01 WIB  kapal akhirnya berhasil ditarik dan bersandar di dermaga III Pelabuhan Merak. Penumpang langsung dievakuasi dan seluruh penumpang berhasil turun ke darat. (ATM)
 
NASIONAL
Hari Kartini 21 April, Tarif Transjakarta Rp1 Khusus Penumpang Perempuan Mulai Berlaku

Hari Kartini 21 April, Tarif Transjakarta Rp1 Khusus Penumpang Perempuan Mulai Berlaku

Senin, 21 April 2025 | 08:10

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menetapkan kebijakan tarif khusus Transjakarta sebesar Rp1 bagi penumpang perempuan dalam rangka memperingati Hari Kartini pada 21 April 2025. Kebijakan ini berlaku selama satu hari penuh

PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

MANCANEGARA
Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Kasus Pertama Belatung Menginfeksi Manusia Ditemukan di Meksiko, Begini Proses Terjangkitnya

Minggu, 20 April 2025 | 10:46

Kementerian Kesehatan Meksiko melaporkan temuan mengejutkan, seorang perempuan lansia berusia 77 tahun dari Acacoyagua, wilayah selatan Chiapas, terinfeksi myiasis atau belatungan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill