Connect With Us

Hari ini KRL Operasikan 3 Stasiun di Lintas Tangerang ?

Bambang Surambang | Kamis, 28 Mei 2015 | 09:30

Iustrasi Stasiun Kereta Api (TangerangNews / TangerangNews)

Tangerang –Tidak lama lagi Layanan kereta rel listrik (KRL) Commuter Line jalur Tangerang akan mendapatkan tambahan tiga stasiun baru.  Ketiga stasiun tersebut adalah Stasiun Grogol, Stasiun Taman Kota, dan Stasiun Tanah Tinggi. Untuk itu seluruh perjalanan KRL Commuter Line lintas Tangerang akan singgah di 3 stasiun tersebut.

PT KAI Commuter Jabodetabek melalui akun twitternya @ComuterLine berulangkali sejak kemarin, Selasa (26/5/2015) mengumumkan rencana pengoperasian stasiun itu.

Ditemui Rabu(27/5/2015), Manajer Humas PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) Eva Chairunisa mengatakan, saat ini pengoperasian ketiga stasiun tersebut tinggal menunggu izin dari Dirjen Perkeretaapian Kemenhub dan Daop I PT KAI. 

"Jadwal semula rencananya akan mulai dioperasikan besok, cuma batal karena masih menunggu persiapan yang sedang dilakukan Ditjen KA dan Daop I," ujar Eva 

Jika jadi dioperasikan, maka jumlah keseluruhan stasiun yang ada di jalur Tangerang ada 11 stasiun dari 8 stasiun yang sudah beroperasi. Adapun nantinya layanan KRL Commuter Line lintas Tangerang adalah stasiun Duri-Grogol-Pesing-Taman Kota-Bojong Indah-Rawa Buaya-Kali Deres-Poris-Batu Ceper-Tanah Tinggi-Tangerang.

 

 

 

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

KOTA TANGERANG
Wartawan Cair dan Gembira di Kampung Sampireun Garut, Serunya Media Gathering Pemkot Tangerang 

Wartawan Cair dan Gembira di Kampung Sampireun Garut, Serunya Media Gathering Pemkot Tangerang 

Sabtu, 30 November 2024 | 12:59

Suasana penuh kegembiraan dan gelak tawa mewarnai pembukaan Media Gathering Pemkot Tangerang di Kampung Sampireun, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Sabtu 30 November 2024.

BANDARA
102 iPhone 16 dari Batam Dimusnahkan Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta

102 iPhone 16 dari Batam Dimusnahkan Bea Cukai Bandara Soekarno-Hatta

Jumat, 29 November 2024 | 23:14

Bea Cukai Soekarno-Hatta melakukan pemusnahan terhadap 102 unit iPhone 16 ProMax dan produk Apple lainnya, lantaran produk tersebut belum mendapat izin edar di Indonesia, Jumat 29 November 2024.

BANTEN
PLN UID Banten Dukung Penuh Sektor Pertanian dan Peternakan melalui Electrifying Agriculture

PLN UID Banten Dukung Penuh Sektor Pertanian dan Peternakan melalui Electrifying Agriculture

Jumat, 29 November 2024 | 20:54

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan sektor pertanian dan peternakan di Provinsi Banten melalui program Electrifying Agriculture.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill