Connect With Us

ACE Hadir Sebagai Destinasi Favorit Beragam Kebutuhan Traveling

Muhamad Heru | Rabu, 16 Agustus 2017 | 14:00

Konferensi Pers ACE One Stop Travel Shop bersama Nana Puspa Dewi (Marketing Director Kawan Lama Grup) dan Master Lucas (Merchandising Manager PT ACE Hardware Indonesia TBK), Selasa ( 16/8/2017). (@TangerangNews2017 / Muhamad Heru)

TANGERANGNEWS.com-Sebagai destinasi untuk kebutuhan perlengkapan dan gaya hidup terbesar di Indonesia, ACE menyelenggarakan program khusus menjelang liburan, yaitu One Stop Trevel Shop yang menghadirkan rangkaian produk untuk traveling dengan ragam penawaran menarik hingga 12 September 2017.

Nana Puspa Dewi, Marketing Director Kawan Lama Grup mengatakan, saat ini traveling sudah menjadi kebutuhan dan bagian dari gaya hidup berbagai kalangan. Didukung dengan berbagai akses yang mudah untuk pemesanan tiket dan hotel untuk perjalanan disertai dengan harga yang bersaing, masyarakat kini dapat melakukan traveling sesering mungkin.

"Melihat fenomena tersebut ACE menghadirkan kesempatan One Stop Shopping untuk ratusan pilihan produk yang akan membantu traveling menjadi lebih mudah, mulai dari persiapan hingga selama perjalanan dengan harga yang kompetitif, serta mudah didapatkan di 135 toko ACE yang terbesar di seluruh Indonesia atau melalui toko online Kawan Lama Grup yaitu Ruparupa.com," katanya, Rabu (16/8/2017).

Liburan yang menyenangkan dan berkesan harus didukung oleh persiapan yang matang. Untuk memudahkan kegiatan packing, ACE menghadirkan produk-produk yang fungsional.

Diantaranya kantong vakum untuk membuat susunan pakaian lebih ringkas sehingga bisa menghemat tempat dalam koper, travel organizer untuk menyimpan barang pribadi lebih rapi, dompet travel untuk menyimpan dokumen perjalanan.

Selain itu juga aneka gembok TSA (Transportation Security Administration) yang mempermudah proses pembukaan koper jika sewaktu-waktu dibutuhkan pemeriksaan keamanan oleh petugas bandara, timbangan koper untuk menghindari kelebihan berat bagasi, hingga koleksi sarung pelindung koper yang akan melindungi sekaligus membuat koper tampil beda dan lebih gaya.

Untuk Kenyamanan selama Perjalanan, ACE juga menyediakan berbagai produk seperti aneka bantal leher, travel konektor universal yang bisa digunakan di berbagai negara, travel hair dryer yang kecil dan bisa dilipat sehingga mudah untuk dibawa, hingga kulkas mobil untuk menjaga makanan tetap dingin atau hangat selama diperjalanan.

"Keuntungan lebih berbelanja koper di ACE adalah garansi spare part jika terjadi kerusakan hingga 10 tahun," katanya.

Nana pun menambahkan lebih jauh untuk keamanan produk yang di beli di ACE, saat ini telah hadir ACE Assurance yaitu perlindungan menyeluruh terhadap kerusakan internal produk yang mencakup kerusakan akibat terjatuh, terbentur terlindas termasuk terjatuh kedalam air.

"Premi ACE Assurance cukup terjangkau mulai dari Rp79 ribu bagi member ACE Rewads dan Rp99 rinu bagi non member untuk sebagian besar produk seharga Rp300 ribu – Rp50 juta di seluruh toko ACE di Indonesia," tuturnya.

PADUAN SUARA

Penampilan Paduan Suara ACE yang mengangkat tema Persembahan Anak Bangsa di Bulan Kemerdekaan.

Bersamaan dengan program One Stop Travel Shop, di bulan Agustus ini ACE juga melakukan kegiatan paduan suara nasional yang mengangkat tema Persembahan Anak Bangsa di Bulan Kemerdekaan.

Kegiatan ini dilakukan ratusan karyawan di puluhan toko ACE di Indonesia dengan menyanyikan lagu nasional dan daerah. Harapannya kegiatan ini dapat menumbuhkan kecintaan terhadap tanah air.

“Selain itu ACE melalui Kawan Lama Foundation juga turut menyelenggarakan program sosial dengan tema ACE Berbagi Cahaya Untuk Negeri, sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan dan kemanusiaan, melalui kegiatan penerangan di 20 kota di Indonesia menggunakan lebih dari 100.000 lampu LED Hemat Energi Krisbow, di area publik dengan nilai historis, fasilitas keagamaan dan pendidikan, serta fasilitas publik lainnya yang membutuhkan penerangan,” ungkap Nana.(RAZ)

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill