Connect With Us

Berburu Promo Tiket Singapore Airlines untuk Liburan Fantastis di Singapura

Muhamad Heru | Jumat, 17 Januari 2020 | 11:34

Singapore Airlines. (Istimewa / Istimewa)

 

Tentu saja ada alasan mengapa Singapura menjadi tujuan berlibur luar negri yang sangat disukai oleh orang Indonesia. Selain predikat nya yang adalah tujuan berlibur di “luar negri” , mengunjungi Singapura bagi orang Indonesia merupakan hal yang mudah karena tidak perlu adanya visa untuk berkunjung. Belum lagi berbagai tujuan wisata yang menakjubkan. Mengunjungi Singapura bahkan akan semakin menggiurkan ketika kita mendapatkan promo tiket singapore airlines. Dengan harga yang terjangkau serta jarak yang dekat, semua orang Indonesia bisa berlibur ke “luar negri”.

 

Tempat wisata Singapura

Negara yang sangat kecil ini terkenal akan kebersihan dan kemajuan ekonominya sehingga negara ini berada di urutan ketiga sebagai pusat finansial yang paling maju di dunia. Dengan aktivitas perdagangan internasional menjadi bagian dari aktivitas negara tak heran pelabuhan di Singapura merupakan salah satu pelabuhan tersibuk di dunia.

 

Kemajuan ekonomi pun juga berdampak pada sektor pariwisata. Dibangunnya tempat-tempat wisata fantastis yang memperbesar magnet wisatawan untuk datang ke negara kecil ini. Beberapa tempat wisata yang membuat wisatawan internasional bahkan datang lagi dan lagi diantaranya adalah Universal Studio, Orchard Road, Gardens by the Bay, Art Science Museum serta Madame Tussauds Singapore. 

 

Universal studios bisa ditemui di beberapa negara, namun Universal Studio singapore adalah yang pertama di Asia tenggara. Hal ini membuat warga Asia Tenggara tidak perlu pergi jauh untuk merasakan pengalamannya. Rasanya menjadi suatu keharusan untuk berfoto di logo Universal Studio, sehingga menjadi belum terasa ke Singapura jika belum  mengambil foto di logo ini. 

 

Jika Perancis dan Italia terlalu jauh, maka anda penyuka belanja bisa datang ke Orchard Road. Jika di Jogjakarta ada Malioboro, maka Singapura mempunyai Orchard Road. Destinasi berupa jalan ini sangat riuh oleh pengunjung yang ingin berbelanja karena banyaknya pusat belanja dan pertokoan di sepanjang Orchard Road ini. Untuk menuju ke kawasan ini, anda bisa menaiki MRT sampai ke City Hall dan kemudian lanjutkan ke area Somerset. 

 

Jika anda pernah melihat gambar pohon buatan raksasa dengan lampu warna-warni, itulah yang dinamakan Gardens by the Bay yang ada di Singapura. Kawasan ini berada di belakang Marina Bay Sands. Dengan luas sekitar 100 hektar dihiasi dengan tiang besar menjulang tinggi, tempat ini adalah salah satu wisata yang paling ingin dikunjungi wisatawan yang ingin menikmati malam  nyaman di Singapura.

 

Masih di Marina Bay Sands, kita bisa mengunjungi ArtScience Museum disini. Dengan arsitektur bangunan yang berkonsep bunga lotus atau teratai, bangunan museum ini juga disebut sebagai tangan yang menyambut bagi para pengunjungnya. Ada kurang lebih 21 area galeri yang menyebar di seluruh gedung museum ini. Dengan memamerkan koleksi perpaduan antara seni dan ilmu pengetahuan, media dan teknologi serta desain dan arsitektur, anda penggemar museum akan dimanjakan ketika berada disini.

 

Terkenal akan duplikat tokoh-tokoh terkenal dunia, Madame Tussauds merupakan salah satu atraksi wisata yang terkenal di seluruh dunia. Meskipun dapat di jumpai di beberapa negara, namun untuk wisatawan Indonesia, inilah yang terdekat. Disini anda bisa puas berfoto dengan patung lilin yang menyerupai tokoh politik bahkan selebritis dunia favorit anda. Ada beberapa area di Madame Tussauds berdasarkan profesi dari tokoh yang replikanya terpanjang disini. Ada area olahraga, film dan televisi, sejarah dan para pemimpin, hingga sektor musik.

 

Kuliner di Singapura

Dengan warganya yang terdiri dari berbagai macam ras dan budaya, makanan di Singapura memiliki jenis dan cita rasa yang beragam. Jika anda berkunjung kesini, jangan lupa untuk mencicipi kuliner nya yang khas seperti Laksa Dengan cita rasa tradisionalnya,briyani dengan khas kuah karinya, Chicken rice yang paling dicari serta roti prata dengan cita rasa India dan dihidangkan dengan kuah kari atau juga isian yang manis. Jangan khawatir akan kebersihan jika anda memilih membeli street food. Disini kebersihan merupakan hal yang pertama dan utama, maka bersiaplah merasakan Singapura yang sesungguhnya dan nikmati pengalaman berlibur anda.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

HIBURAN
Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Deretan 4 Film Indonesia yang Siap Tayang di Bioskop Saat Lebaran 2025  

Rabu, 26 Maret 2025 | 11:57

Lebaran selalu menjadi momen yang dinanti untuk berkumpul bersama keluarga. Tahun ini, suasana terdapat empat rekomendasi film Indonesia terbaru yang siap menghibur penonton di bioskop.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill