Connect With Us

Gunakan Teknologi Tinggi, Hana Plywood Diklaim Bahan Furniture Paling Kokoh

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 11 Maret 2020 | 19:09

Marketing Hana Plywood, Nikita menampilkan produk Flatform Furniture Grade (FFG). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–Produk Flatform Furniture Grade (FFG) dengan brand Hana Plywood diklaim menjadi kayu yang kokoh untuk bahan baku fasilitas furniture.

"Produk FFG kami ini sangat kokoh. Cocok digunakan untuk pembuatan furniture karena diproduksi dengan mesin berteknologi tinggi," ujar Nikita, marketing Hana Plywood saat ditemui di kawasan Bandara Mas, Neglasari, Kota Tangerang, Rabu (11/3/2020).

Ia menjelaskan, Hana Plywood memiliki ketebalan yang bervariasi diantaranya 3mm, 6mm, 9mm, 12mm, 18mm sampai dengan 40mm dan menyediakan plywood yang dikalibrasi dengan toleransi ketebalan ±2.0mm.

"Produk ini memiliki kekuatan dan lapisan kayu yang solid dan memungkinkan untuk dilaminasi langsung dengan HPL, Veneer, dan lapisan UV," katanya.

Menurutnya, produk Hana Plywood tidak mudah pecah saat dibor dan grooving dengan mesin atau secara manual dan memudahkan bahan dibentuk dengan diameter kecil dan dibentuk bundar dengan mudah.

"Dan menggunakan jenis lem dengan emisi rendah yang telah disetifikasi sehingga ramah lingkungan," tutur Nikita.

Dengan kelebihan produk FFG, Hana Plywood yang digagas PT. Alpha Utama Mandiri tersebut diharapkan dapat menjadi pilihan untuk kebutuhan anda sebagai mesin pendukung juga bahan utama furniture.

"Jadi, produk kami ini sangat cocok digunakan untuk pembuatan seperti lemari yang berada di pemerintahan maupun swasta," pungkasnya. (RMI/RAC)

KAB. TANGERANG
Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Kabupaten Tangerang Darurat Banjir, 119 Desa Terendam 62 Ribu Jiwa Terdampak

Jumat, 16 Januari 2026 | 19:39

Akibat banjir yang terjadi sejak hari Minggu 11 Januari 2026 hingga Jumat 16 Januari 2026, sebanyak 119 desa yang terletak di Kabupaten Tangerang terendam.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

NASIONAL
Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Ini Bacaan Doa Mustajab di Malam 27 Rajab Isra Mi'raj 

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:36

Di antara amalan yang dianjurkan pada bukan Rajab, khususnya bertepatan dengan peringatan Isra Mi’raj, adalah memperbanyak doa dan munajat kepada Allah SWT.

SPORT
PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

PR John Herdman Perbaiki Disiplin Timnas yang Longgar di Era Patrick Kluivert

Jumat, 16 Januari 2026 | 12:24

Ketua Badan Tim Nasional Sumardji menyinggung lemahnya kedisiplinan pemain Timnas Indonesia pada era kepelatihan Patrick Kluivert.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill