Connect With Us

Telur Gulung Inez Jajanan Favorit di Kawasan Pasar Lama Tangerang

Redaksi | Kamis, 21 Januari 2021 | 21:59

Telur Gulung Inez di Kawasan Kuliner Pasar Lama. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Siapa yang tidak suka dengan jajanan yang satu ini, telur gulung.  Telur gulung merupakan jajanan sekolah yang dulu sangat digemari di era tahun 90-an. Kini kembali popular loh. 

Ya, telur gulung kini menjadi jajanan favorit dari berbagai kalangan usia. 

Penulis merekomendasikan, salah satunya telur gulung yang ada di Tangerang adalah Telur Gulung Inez yang dimiliki Baron. 

Baron pernah di undang ke dalam acara Hitam Putih di Trans 7 karena telur gulungnya. 

Melansir dari Channel Youtube TRANS7 OFFICIAL pada acara Hitam Putih yang tayang pada tanggal 23 Juni 2019, dulunya Baron berprofesi sebagai seorang satpam. Kini akhirnya, dia mengambil keputusan mengakhiri pekerjaannya tersebut dan mencoba belajar menjadi seorang pengusaha. Lalu dia berjualan telur gulung yang sudah berdiri sejak tahun 2017 hingga saat ini. 

Telur Gulung Inez berlokasi di Kawasan Kuliner Pasar Lama tepatnya Jalan Kisamaun, RT1/6 Pasar Lama, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten. 

Buka setiap hari namun ditengah pandemi saat ini hanya buka pada pukul 16.00 hingga 19.00 saja. Telur gulung disajikan dengan varian original, isi sosis dan bakso, satu tusuk telur gulung dengan harga sekitar Rp2 ribu yang disajikan menggunakan saus dan tempat penyajian menggunakan plastik. 

Meskipun sederhana, nyatanya jajanan yang satu ini tak pernah sepi pembeli selalu ramai setiap harinya.

Bagaimana? Anda tertarik ingin mencoba?

Fotografer : Riska Melani

MANCANEGARA
Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Wow, Di Negara Ini Memeluk Kucing 4 Jam Sehari Bisa Dibayar Rp162 Juta

Rabu, 24 April 2024 | 10:33

Perusahaan makanan hewan asal Kanada, ACANA bekerja sama dengan organisasi kesejahteraan hewan Best Friends Animal Society membuka lowongan pekerjaan sebagai kitten cuddler.

WISATA
Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Libur Lebaran 2024, 6 Rekomendasi Wisata Belanja di Kota Tangerang

Jumat, 12 April 2024 | 06:54

Selama libur Lebaran 2024, Kota Tangerang memiliki berbagai tempat yang masih dapat dikunjungi.

KOTA TANGERANG
Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Begini Kondisi Plaza Shinta Cimone Tangerang Usai Sempat Ditutup

Kamis, 25 April 2024 | 10:34

Plaza Shinta Cimone Kota Tangerang mulai kembali beroperasi usai sempat ditutup beberapa waktu lalu.

TEKNO
Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kerap Rugikan Konsumen, Pelaku Usaha RT/RW Net Diimbau Ikuti Aturan Kemenkominfo

Kamis, 25 April 2024 | 14:20

Baru-baru ini kembali mencuat maraknya praktik ilegal RT/RW Net. Sebab, praktik ilegal ini tak hanya merugikan penyelenggara jasa telekomunikasi, juga berdampak negatif bagi konsumen di Indonesia.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill