Connect With Us

Fabioli Disiram Air Keras Tahun Lalu, Kini Ditabrak Lari Polisi

EYD | Jumat, 26 Februari 2016 | 06:13

Fabioli de Oliveira (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Aktris Fabioli de Oliviera sempat ramai diberitakan pada Juni 2015 lalu karena insiden penyiraman air keras. Aktris yang masih berusia 18 tahun itu pun mengalami luka di bagian wajah, pundak, paha, hingga rusaknya gendang telinga.

Kini, lagi-lagi kejadian malang menimpa Fabioli. Melalui akun Facebook, Syuli Umboh selaku ibunda Fabioli mengungkapkan anaknya menjadi korban tabrak lari seorang oknum polisi di Jakarta. Dia pun segera mengunggah foto oknum tersebut di media sosialnya.

“Bapak Polisi Yang TerHormat. Setelah Bapak TABRAK Putri Saya Fabioli. Kenapa Bapak Polisi KABUR," tulis Syuli baru-baru ini. "Bukankah Bapak Polisi Pengayom Masyarakat..????? Bukan Menolong Putri Saya..Tapi Bapak KABUR. Kenapa Bapak Polisi Ketakutan Dan Kabur..???? Sampai Bapak Polisi Menutupin NAMA BAPAK Yang Terhormat.”

Syuli juga curiga jika insiden tabrak lari ini berkaitan dengan kasus penyiraman air keras. Bahkan, Syuli merasa oknum tersebut sengaja ingin membunuh Fabioli sehingga kasus penyiraman yang masih belum terungkap pelakunya itu bisa ditutup.

“Apakah ini Ada Hubungan Dengan Kasus Putri Saya Fabioli Yang Di Siram Air Keras 1 Tahun Yang Lalu,” sambung Syuli. “Dan Sampai Hari ini Belum TerUngkap juga siapa PELAKU-nya ..Hingga Bapak POLISI ini Ingin MelenyapKan NYAWA Putri Saya Fabioli..?? Sehingga Kasus Putri Saya Dengan Sendirinya diTUTUP....????”

Sementara itu Syuli yang sedang berada di Manado mendapatkan foto oknum tersebut dari masyarakat setempat yang melihat insiden tabrak lari itu. Dia telah menyewa pengacara untuk Fabioli dan berencana melaporkan kasus ini ke pihak kepolisian.

TagsHiburan
OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

MANCANEGARA
Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Kamis, 3 April 2025 | 14:25

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan keadaan darurat ekonomi nasional pada Selasa, 2 April 2025, waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill