Connect With Us

Polisi Bali Ketahui Pelaku yang Jambak Tamara Bleszynski

EYD | Sabtu, 16 April 2016 | 18:12

Tamara Blezynski (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Tamara Bleszynski sempat dijambak dan diteror oleh pria berinisial WS. Kini, sosok pria yang menganiaya Tamara tersebut akhirnya terungkap.

Menurut sumber pada Tribun Bali, WS adalah mantan makelar tanah dengan kekayaan bernilai Rp8 miliar. Diketahui kalau Tamara dan WS sebenarnya pernah berteman dekat.

Ketika masih kaya raya, WS yang membujang memiliki banyak teman dari kalangan atas. Namun setelah jatuh miskin, teman-teman WS termasuk Tamara ikut menjauhi.

"WS dan Tamara pernah dekat, tapi tidak pacaran. Tapi setelah bangkrut, Tamara menjauhinya," seru sumber tersebut. "Saya bisa simpulkan WS menjadi begini kepada Tamara karena sakit hati. Uang habis, orang yang dicintainya juga mencampakkannya, dan sering Tamara ini memanas-manasi WS dengan memperlihatkan cowoknya."

Sejauh ini, WS belum memberikan keterangan atas laporan Tamara. Namun, Kelian Dinas Banjar Padang Linjong, I Made Sumadi, membenarkan kalau WS dulunya memang orang kaya. Dia juga tak menyangka jika WS sampai tega menganiaya mantan istri Mike Lewis tersebut.

"Saya tidak tahu beliau pernah berteman dekat dengan Tamara. Tapi, yang jelas dulu beliau orang berada. Sering mengerjakan proyek-proyek hotel dan villa. Saya tidak menduga dia melakukan perbuatan ini pada Tamara, soalnya kami kenal dia sebagai orang baik," kata Sumadi. "Meski jarang bergaul, tapi kalau bergaul orangnya asik."

TagsHiburan
WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill