Connect With Us

Band Suami-Istri Endah N Rhesa Sihir Pengunjung Tangcity Mall

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 18 November 2018 | 11:00

Penampilan dari band indie Endah N Rhesa di even bertajuk Honda Sport Motoshow 2018, di Tangcity Mall. (@TangerangNews / Rangga Agung Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pengunjung Tangerang City (Tangcity) Mall mendapat suguhan penampilan apik dari band indie sepasang suami istri Endah N Resha, Sabtu (17/11/2018). Lagu-lagu mereka membuat suasana semakin meriah.

Penonton pun riuh mengikuti alunan lagu yang dibawakan oleh pasangan yang telah menikah 9 tahun ini. Bahkan adanya atraksi permainan gitar membuat hiburan tersendiri bagi pengunjung yang saat itu hadir di Tangcity Mall.

Di even bertajuk Honda Sport Motoshow 2018 yang menggandeng main dealer sepeda motor Wahana Makmur Sejati ini, selama 17-18 November pengunjung juga dapat menyaksikan dan memiliki langsung berbagai macam motor sport Honda keluaran terbaru.

Bagi yang berminat, pengunjung dapat secara langsung memesan motor yang diinginkan dengan proses yang cepat dan mudah. Pengunjung dapat menjajal secara langsung ketangguhan mesin dari motor sport honda.

Staf Promo dan even Tangcity Mall Harry Purnomo menjelaskan, even Honda Sport Motoshow 2018  bertujuan untuk mempermudah pengunjung mal mendapatkan kendaraan yang diinginkan.

"Adanya even ini diharapkan agar orang lebih sering belanja di mall sehingga tidak hanya di online shop saja," ujarnya.

Harry menjelaskan, dengan adanya even Honda dapat berdampak positif bagi Tangcity Mal. Khususnya untuk jumlah kunjungan per harinya. Terlebih belanja dengan moninal tertentu, pengunjung juga berhak mengikuti program smart shopper untuk mendapatkan hadiah menarik yang akan langsung diundi setiap bulannya.

"Untuk traffic per harinya sangat lumayan bagus. Belanja di Tangcity banyak dapat hadiah," tambahnya.(RAZ/RGI)

BANTEN
Pelanggan PLN Banten Ceritakan Pengalaman Mudik Menuju Palembang Pakai Mobil Listrik 

Pelanggan PLN Banten Ceritakan Pengalaman Mudik Menuju Palembang Pakai Mobil Listrik 

Senin, 7 April 2025 | 09:52

Mudik Lebaran selalu menjadi momen istimewa untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Hal ini juga dirasakan oleh Muhammad Aldo Sena, 31, warga Rangkasbitung, Banten, yang tahun ini mudik ke Palembang

BISNIS
Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Sukses Bangun Komunikasi Publik, Danamon Sabet Penghargaan dari Infobank-Isentia

Rabu, 26 Maret 2025 | 17:36

PT Bank Danamon Indonesia Tbk kembali menorehkan prestasi dengan menerima penghargaan dalam ajang 14th Infobank-Isentia Digital Brand Appreciation 2025. Bank ini dinilai berhasil membangun interaksi yang kuat dengan masyarakat

AYO! TANGERANG CERDAS
Fresh Graduate Digaji Rp10 Juta, Ini 10 Jurusan Kuliah yang Banyak Dicari Perusahaan Tambang dan Migas

Fresh Graduate Digaji Rp10 Juta, Ini 10 Jurusan Kuliah yang Banyak Dicari Perusahaan Tambang dan Migas

Selasa, 8 April 2025 | 07:50

Indonesia dikenal sebagai negara yang kaya akan sumber daya alam, termasuk dari sektor pertambangan. Beragam hasil tambang seperti nikel, tembaga, timah, batubara, emas, hingga minyak bumi banyak ditemukan di berbagai wilayah.

NASIONAL
Pedagang Kecil Protes Aturan Larangan Jual Rokok Dekat KTR, Dinilai Ancam Kelangsungan Usaha

Pedagang Kecil Protes Aturan Larangan Jual Rokok Dekat KTR, Dinilai Ancam Kelangsungan Usaha

Selasa, 8 April 2025 | 17:02

Sejumlah pedagang kecil menyuarakan penolakan terhadap Rancangan Peraturan Kesehatan (R-Permenkes), yang tengah disusun sebagai turunan dari Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 28 Tahun 2024 untuk menjalankan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2023

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill