Connect With Us

Joko Anwar Pamer Poster Film Siksa Kubur, Siap Tayang Lebaran 2024

Fahrul Dwi Putra | Kamis, 29 Februari 2024 | 09:23

Poster film Siksa Kubur (@TangerangNews / Istimewa )

TANGERANGNEWS.com- Sutradara kenamaan Tanah Air Joko Anwar mengunggah poster dari karya film terbarunya bertajuk "Siksa Kubur".

Melalui akun X (Twitter) pribadinya, Joko Anwar menyebut film Siksa Kubur akan tayang pada Lebaran 2024 mendatang.

"Saat ini, kita boleh bangga dengan kesombongan kita bahwa kita bebas berbuat apa saja. Tapi, lebaran ini anda akan percaya tiap perbuatan ada balasannya," tulis Joko Anwar pada Rabu, 28 Februari 2024.

Dalam poster tersebut, tampak sekitar 13 hantu pocong membentuk formasi menyerupai tengkorak manusia.

Selain itu, seekor ular besar berwarna hitam keluar dari bagian mata dalam formasi tengkorak manusia yang tersusun dari pocong tersebut.

Joko Anwar menyatakan, ular besar itu bernama Sajaul Al-Aqra, yakni istilah untuk ular besar mengerikan yang ditugaskan Allah SWT untuk menemani orang-orang lalai salat di alam kubur.

Sebelumnya, Joko Anwar telah merilis teaser dari filmnya yang ke-10 tersebut pada 21 Februari 2024, lalu.

Siksa Kubur merupakan adaptasi dari film pendek berjudul sama karya Joko Anwar pada 2012 silam. Hal ini juga menandai Siksa Kubur menjadi film ke-10 Joko Anwar dalam karir penyutradaraannya sejak 2005 silam.

Film Siksa Kubur dibintangi sejumlah nama besar di antaranya Faradina Mufti, Reza Rahadian, Fachri Albar, Happy Salma, Muzakki Ramdhan, Slamat Rahardjo Djarot, Christine Hakim.

Lalu, Arswendy Bening Swara, Niniek L. Karim, Widuri Puteri, Putri Ayudya, Jajang C. Noer, Djenar Maesa Ayu, Haydar Saliswhz, Runny Rudiyanti, Afrian arisandy, dan Ramadhan Al Rasyid. 

Aktor Tony Merle, Mian Tiara, Henry Manampiring, Uwie Balfas, Tommy Dewo, dan Tia Hasibuan juga terlibat dalam film ini.

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill