Connect With Us

Mau Jadi Komika? Yuk Ikut Kelas Stand Up Comedy Gratis di Kota Tangerang

Fahrul Dwi Putra | Rabu, 17 Juli 2024 | 12:53

Ilustrasi Stand Up Comedy (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Bagi warga Kota Tangerang yang ingin menjadi komika, kini dapat mengikuti kelas Stand Up Comedy secara gratis.

Kelas gratis ini dibuka oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) Kota Tangerang.

Kepala DPAD Kota Tangerang Engkos Zarkasyi mengatakan, kelas ini dibuka sebagai wadah kreativitas dari anak-anak muda di Kota Tangerang, sekaligus membuka peluang untuk terjun di industri hiburan.

"Stand up comedy saat ini tidak hanya dinilai sebagai seni menghibur semata melainkan mempunyai potensi daya saing di industri hiburan yang luar biasa," ujarnya.

Terkait pengajarnya, Engkos menyebut telah menyiapkan sejumlah tutor yang sudah berpengalaman dalam dunia Stand Up Comedy.

"Kelas ini juga terbuka untuk semua kalangan, dari yang baru ingin mencoba hingga yang sudah memiliki pengalaman di dunia stand up comedy," imbuhnya.

Adapun pendaftaran Kelas Stand Up Comedy sudah mulai dibuka secara gratis dan terbatas, mulai 15 hingga 19 Juli 2024 mendatang, sementara kelasnya digelar secara intensif pada 22 sampai 26 Juli 2024 di Gedung DAPD Kota Tangerang.

KOTA TANGERANG
Geger Pasutri Tewas dengan Luka Tusukan di Cipondoh, Ditemukan Pesan Wasiat Warisan

Geger Pasutri Tewas dengan Luka Tusukan di Cipondoh, Ditemukan Pesan Wasiat Warisan

Jumat, 6 September 2024 | 23:01

Warga Cipondoh, Kota Tangerang digegerkan penemuan mayat pasangan suami-istri (pasutri) di dalam rumahnya, pada Kamis 05 September 2024, sekitar pukul 17.00 WIB.

AYO! TANGERANG CERDAS
Seru Banget! KPU Kota Tangerang Bahas Pilkada Bareng Anak SMAN 8 Tangerang

Seru Banget! KPU Kota Tangerang Bahas Pilkada Bareng Anak SMAN 8 Tangerang

Senin, 26 Agustus 2024 | 13:08

Bosan dengan sosialisasi yang kaku? KPU Kota Tangerang bikin acara Pilkada jadi seru banget. Sabtu kemarin, 24 Agustus 2024 mereka ngadain acara KPU Goes to School di SMAN 8 Kota Tangerang.

TANGSEL
Polisi Buru Pelaku Penculikan dan Pencabulan Bocah SD Modus Jemput Sekolah di Tangsel

Polisi Buru Pelaku Penculikan dan Pencabulan Bocah SD Modus Jemput Sekolah di Tangsel

Sabtu, 7 September 2024 | 21:40

Pihak Kepolisian tengah menyelidiki kasus penculikan disertai dugaan pencabulan tehadap bocah SD di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

NASIONAL
Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Dibatasi Mulai Oktober, Simak Cara Daftar BBM Subsidi 

Sabtu, 7 September 2024 | 21:39

Pemerintah akan menerapkan kebijakan pembatasan distribusi BBM bersubsidi, seperti Pertalite dan Solar, yang rencananya berjalan efektif pada Oktober atau November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill