Connect With Us

Kuburan Band Rebutan Shiela Marcia

| Kamis, 30 Juli 2009 | 11:54

TANGERANGNEWS-Sejumlah personel Kuburan Band ternyata memilki hati dengan aktris Shiela Marcia Joseph. Itu pula yang membikin mereka sedih dengan ancaman penjara lanjutan bagi Shiela atas putusan kasasi Mahkamah Agung (MA). Shiela sudah menjalani hukuman badan di penjara Jakarta Utara sekitar tujuh bulan, namun putusan MA menyatakan masa tahanan untuk Shiela masih sekitar setengah tahun lagi. “Dulu dia ini yang suka sama Shiela, saya jadi makcombangnya, loh kok sekarang malah saya yang... (suka), hahaha... Tapi gini kasus yang menimpanya sekarang membuat kami juga turut sedih, ya semoga Shiela bisa menghadapinya dengan sabar,” ujar vokalis Kuburan Band, Priya dan gitaris Dani saling tunjuk dan hampir bersamaan. Tak begitu jelas siapa yang paling suka dengan Shiela. Lantaran mereka tak mau membuka penutup muka, memang itulah ciri khas band pendatang baru yang melejit lewat lagu Lupa-Lupa Ingat tersebut. Mereka itu ialah Dino (drumer), Raka (gitaris), Udhe (keyboardis), Deny (bassist), Priya (vokalis), dan Dani (gitaris). “Kita minta Shiela sabar aja ya, keluarga dan teman-teman kan mendukung. Saya tahu sendiri dengan Shiela, udah bebas dan mulai meniti karirnya kembali di dunia entertainment, kok dapat masalah lagi. Shiela sabar aja ya..,” ujar Priya seakan memberikan perhatian. Diakhir perbincangan, Priya memberi pernyataan lain bahwa dia dan Shiela baru sebatas teman, begitun juga dengan Deny, namun yang lain sempat minta di makcombangi dengan Shiela. “Temen apa temen, hahaha...,” teman-temannya yang lain mengolok.(ir/jp)
TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

PROPERTI
Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Sumarecon Serpong Catat Penjualan Ruko Premium Capai Rp300 Miliar

Rabu, 26 Maret 2025 | 19:59

PT Summarecon Agung Tbk (Summarecon) berhasil mencatat penjualan yang sangat baik melalui produk komersial City Hub Commercial, “The Next Level” Workplace dan Commercial Space dari unit bisnis Summarecon Serpong.

NASIONAL
Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Tangani Banjir di Jakarta, Banten dan Jabar, Menko PMK Bentuk Timsus Mitigasi Bencana

Jumat, 28 Maret 2025 | 22:34

Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Kemenko PMK) membentuk tim khusus (timsus) mitigasi bencana yang terdiri atas berbagai kementerian/lembaga untuk mitigasi bencana, utamanya banjir

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill