Connect With Us

Kecewa Jalan Rusak, Warga Cisauk Tanami Jalan dengan Pohon

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 24 September 2013 | 10:12

Jalan Rusak yang Ditanami warga dengan Pohon (Jangkar / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Jalan perbatasanan di Kabupaten Tangerang rusak parah. Sehingga warga di Kampung Dangdang, Desa Dang, Kecamatan Cisauk nekat memblokir jalan yang menghubungkan Kabupaten Tangerang-Bogor tersebut, Selasa (24/9/2013).

Pantauan dilokasi, puluhan warga laki-laki dan perempuan menanam pohon pisang dan pohon bambu di sepanjang jalan rusak tersebut. Akibatnya jalan itu tidak bisa dilalui kendaraan.

"Ini bentuk protes warga atas lambannya pembanguanan jalan di Kampung Dangdang," ujar Agus, salah seorang warga setempat.

Jalas Agus, kondisi jalan di wilayah tersebut sudah lama terbengkalai. Sehingga tidak jarang memakan korban jiwa.

"Kami akan tetap melakukan aksi penanaman pisang dan bambu sampai ada kejelasan pembangunan jalan ini," katanya.

Lisna, salah seorang warga setempat menimpali. Kata Lisna warga kesal melihat kondisi jalan yang rusak.

"Jalan seperti kubangan kerbau, apa pemerintah Kabupaten Tangerang sudah buta," katanya.

Lanjut Lisna, warga setempat menginginkan jalan mulus seperti di desa-desa lain yang ada di Kabupaten Tangerang. "Pemda Tangerang seperti pilih kasih," tudingnya. (RAZ)

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

HIBURAN
Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Dengarkan di Sini, 10 Aplikasi Musik Online Terfavorit 2024

Kamis, 21 November 2024 | 10:27

Musik sudah menjadi teman setia dalam berbagai momen kehidupan, dari perjalanan hingga bersantai di rumah.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill