Connect With Us

Sikembar Ini Menikah Bareng dengan Dokter di Tangerang

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 8 Juni 2014 | 19:04

Faradina Rasyidi menikah dengan Mohammad Erstda Trapsilantya, sedangkan Faradiani Rasyidi dengan Titok Heriyanto (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANG-Dua putri kembar Ketua Pengurus Pusat Lembaga Kesehatan Nahdlatul Ulama (PP LKNU) Imam Rasjidi, warga Islamic Village, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, melangsungkan pernikahan bersama, Jumat (6/6) lalu. Pernikahan tersebut diusulkan masuk dalam rekor MURI.
 
Mereka adalah Faradina Rasyidi dan Faradiani Rasyidi. Pernikahan mereka turut dihadiri juga oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Muhaimin Iskandar yang menjadi saksi dalam akad nikah.
 
Faradina Rasyidi menikah dengan Mohammad Erstda Trapsilantya, sedangkan Faradiani Rasyidi dengan Titok Heriyanto. Keempat orang yang sedang berbahagia tersebut berprofesi sebagai dokter.
 
Muhaimin mengaku pernikahan ini sangat unik,  karena menikahkan anak kembar sekaligus. Apalagi, ini menjadi pengalaman pertamanya menjadi saksi pernikahan untuk anak kembar. "Tentu pernikahan ini sangat unik dan pertama kali dalam hidup saya untuk menjadi saksi bagi anak kembar," kata Muhaimin usai akad nikah.
 
Keunikan lainnya yakni terdapat delapan dokter dalam satu pelaminan yang terdiri dari mempelai wanita dan pria serta orang tua. Mereka adalah Imam Rasjidi dan Nurul Faizah yang merupakan orang tua dari Faradiana Rasyidi dan Faradiani Rasyidi.
 
Lalu, mempelai pria yakni Mohammad Erstda Trapsilantya dengan bapaknya yakni Baksono Winardi. Serta Titok Heriyanto dengan ibunya Hariwati.
 
"Selain pernikahan kembar, ternyata terdapat delapan dokter dalam satu pelaminan. Ini menjadi sangat berkesan bagi saya," ujarnya.
 
Imam Rasjidi selaku orang tua putri kembarnya mengaku dirinya telah mendaftarkan proses pernikahan anaknya tersebut ke dalam rekor MURI. Ia berharap pernikahan anak kembarnya tersebut menjadi catatan sejarah dalam hidup keluarganya.
 
"Saya coba masukan pernikahan kembar ini ke MURI agar masuk dalam catatan sejarah dengan delapan dokter dalam satu pelaminan," ujarnya.
 
AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TANGSEL
Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Tukang Bakso di Pamulang Diamuk Massa Usai Lecehkan Bocah 16 Tahun

Jumat, 22 November 2024 | 23:31

Seorang tukang bakso berinisial S, 47, diamuk massa setelah diketahui melakukan dugaan pelecehan seksual terhadap remaja berusia 16 tahun di Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

KAB. TANGERANG
Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Panen Dukungan, DPC Gerindra Tangerang Pede Maesyal-Intan Dilantik Jadi Bupati

Jumat, 22 November 2024 | 16:44

Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Maesyal Rasyid dan Intan Nurul Hikmah, semakin mendapat tempat di hati masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill