Connect With Us

Stok Beras Korban Banjir Tangerang Habis

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 12 Februari 2015 | 17:00

Zaki melakukan persiapan logistik korban banjir pada Kamis (12/2/2015). (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

 
TANGERANG-Hingga Kamis (12/2), banjir di Kabupaten Tangerang masih terjadi. Sedangkan, stok beras korban banjir telah habis.
 
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tangerang  Teteng Jumara mengatakan, hingga Kamis ini, stok beras yang sudah didistribusikan kepada korban banjir sebanyak 90 ton.  Sementara  stok persediaan logistik selain beras masih cukup untuk seminggu kedepan.
 
“Hanya beras yang sudah habis, dan kita sudah minta ke Bulog 50 ton,  sekarang sudah dikirim dan dalam perjalanan, “ ujar Teteng. Jumlah 90 ton tersebut belum termasuk dengan yang akan datang dari Bulog sebanyak 50 ton.  Sedangkan perahu karet yang sudah didistribusikan sebanyak 15 unit, diantaranya ke Kresek, Kronjo, Pakuhaji, Mauk, Pasarkemis, Rajeg, Kronjo.
 
“Makanan siap saji seperti mei instan, susu, selimut dan perlengkapan lainnya masih tersedia di gudang BPBD,” ujarnya.   Selain itu, kata Teteng, personel dilapangan pun telah disiapkan 24 jam nonstop.
 
“Bagi masyarakat ataupun pihak swasta yang akan memberikan bantuan kepada korban banjir, silahkan ke posko maupun ke Kantor BPBD,” tukasnya.
 
KOTA TANGERANG
Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Simak Daftar 25 Cabang Olahraga dalam POPDA XI Banten di Kota Tangerang 

Jumat, 26 April 2024 | 14:27

Sebanyak 25 cabang olahraga (cabor) akan dipertandingkan dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) XI Banten, yang berlangsung di Kota Tangerang pada8 Juni 2024 mendatang.

OPINI
Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Gurita Korupsi, Praktik Culas Pertambangan “Si Emas Putih”

Senin, 15 April 2024 | 12:24

Jagat dunia maya tengah dihebohkan oleh kasus korupsi super besar yang terjadi baru-baru ini, yakni korupsi yang melibatkan suami dari aktris Sandra Dewi, Harvey Moeis, serta Helena Lim sosok yang terkenal sebagai crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK).

PROPERTI
AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

AMMAIA Ecoforest Hadirkan Hunian Eksklusif Sejuk dan Ramah Lingkungan di Tangerang, Mulai dari Rp1,8 Miliar

Rabu, 24 April 2024 | 21:36

Astra Land Indonesia (ALI) melalui kerjasama dua developer properti terkemuka Astra Property dan Hongkong Land, menghadirkan kawasan perumahan eksklusif bernama AMMAIA Ecoforest, di kawasan Suvarna Sutera, Cikupa, Kabupaten Tangerang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill