Connect With Us

Mayday, Polres Tangerang Jaga Pintu Tol

Denny Bagus Irawan | Kamis, 30 April 2015 | 17:04

Buruh melakukan sosialisasi hari buruh sedunia yang dikenal dengan Mayday. (tangerangnews / rangga)

TANGERANG-Polresta  Tangerang akan menyiapkan dua satuan setingkat kompi (SSK) di setiap pintu tol untuk mengantisipasi aksi blokir yang dilakukan buruh saat peringatan hari buruh atau `May day`, pada Jumat (1/5/2015).

"Nantinya di setiap pintu tol yang akan dilalui buruh, akan disiapkan satu hingga dua SSK dalam mengantisipasi aksi blokir atau menutup tol," kata Kapolres Kota Tangerang Kabupaten Kombes Irfing Jaya, Kamis (30/4).

Berdasarkan data yang dikumpulkan, ada empat pintu tol di wilayah Kabupaten Tangerang dan tiga pintu tol di wilayah Tangerang Selatan yang masuk bagian pengamanan.
Dimana untuk di Kabupaten Tangerang yakni Balaraja Barat, Balaraja Timur, Cikupa dan Bitung. Sedangkan untuk Tangerang Selatan yakni Tol Alam Sutera, Tol BSD dan Tol Serpong.

Meski begitu, pihaknya berharap agar para buruh menjaga ketertiban dalam memperingati hari buruh internasional tanpa menganggu pengguna jalan lainnya.

Sementara, Polres Kota Tangerang Kabupaten menerjunkan sebanyak 1.170 personel dengan tambahan 400 personel dari Polda Metro Jaya untuk pengamanan buruh. Nantinya, para personel akan dibagi dalam beberapa titik pengamanan yang menjadi kantong aksi buruh seperti Cikupa, Balaraja, Pasar Kemis, Manis, Bitung dan Serpong.

Direncanakan sebanyak dua ribu buruh yang akan melakukan aksi demonstrasi dan mereka bergerak ke Jakarta untuk melaksanakan peringatan `May Day` bersama. Kemudian, beberapa titik yang menjadi pusat aksi buruh di Jakarta yakni Gelora Bung Karno Senayan, Bundaran Hotel Indonesia hingga Istana Merdeka.

"Kita akan kawal para buruh yang akan menuju Jakarta dengan tertib agar tidak mengganggu pengguna kendaraan lainnya," pungkasnya.

TOKOH
HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

HUT ke-32, Praktisi Komunikasi Gunawan Ajak Semua Pihak Kolaborasi Bangun Kota Tangerang 

Jumat, 28 Februari 2025 | 15:11

Sejak resmi menjadi kota administratif pada 28 Februari 1993 setelah sebelumnya tergabung dalam Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang telah menginjak usia ke-32 pada Jumat, 28 Februari 2025.

KAB. TANGERANG
Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Libur Lebaran, Personel Gabungan Cegah Gangguan Kemanan dan Kriminal di Obyek Wisata Tangerang

Jumat, 4 April 2025 | 13:43

Kepolisian Resor (Polres) Metro Tangerang Kota, Polda Metro Jaya fokus mengamankan objek wisata pada musim Lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah/2025 Masehi. Fokus pengamanan digelar sejak hari ke-2 lebaran, Selasa 2 April 2025.

BANTEN
Pelanggan PLN Banten Ceritakan Pengalaman Mudik Menuju Palembang Pakai Mobil Listrik 

Pelanggan PLN Banten Ceritakan Pengalaman Mudik Menuju Palembang Pakai Mobil Listrik 

Senin, 7 April 2025 | 09:52

Mudik Lebaran selalu menjadi momen istimewa untuk berkumpul bersama keluarga di kampung halaman. Hal ini juga dirasakan oleh Muhammad Aldo Sena, 31, warga Rangkasbitung, Banten, yang tahun ini mudik ke Palembang

TANGSEL
Tangani Banjir, Pemkot Tangsel Operasikan Mesin Pompa dan Evakuasi Warga

Tangani Banjir, Pemkot Tangsel Operasikan Mesin Pompa dan Evakuasi Warga

Senin, 7 April 2025 | 17:53

Hujan deras yang melanda kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu 6 April 2025, menyebabkan terjadinya banjir di beberapa titik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill