Connect With Us

Underpass Karawaci Terendam, Macet Total

| Kamis, 12 November 2009 | 15:52

 
TANGERANGNEWS-Hujan deras yang kembali mengguyur wilayah Tangerang membuat underpass di Jl Raya Lippo Karawaci, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, Kamis (12/11) digenangi air setinggi 50 centimeter. Akibatnya, lalu lintas dari arah Kepala Dua dan Binong menuju Kota Tangerang macet sepanjang 1 Km .
 
Pantauan tangerangnews, akibat genangan di terowongan ini, banyak kendaraan yang memperlambat laju kendaraan. Anehnya, kendaraan roda empat seperti angkot dan sedan memilih jalur sisi kanan terowongan. Sedangkan kendaraan roda dua tak banyak yang tidak bisa melewati genangan tersebut sehingga sang pemilik harus mendorong motornya.

Menurut keterangan Yanto , 42, sopir angkot 06 jurusan Bojong Nangka (Bonang) – Cikokol, dirinya lebih memilih memacu kendaraan lewat jalur kanan karena ketinggian jalan sisi kiri lebih rendah dibanding sisi kanan. “Jalan underpass ini agak miring, kalau lewat sisi kiri malah lebih dalam genangannya,” ungkapnya.(rangga/dira)
 

KOTA TANGERANG
192 Tahanan Polres Metro Tangerang Kota Ikut Nyoblos Pilkada Serentak 2024

192 Tahanan Polres Metro Tangerang Kota Ikut Nyoblos Pilkada Serentak 2024

Rabu, 27 November 2024 | 21:24

Sebanyak 192 tahanan Polres Metro Tangerang Kota menyampaikan hak suara dengan melakukan pencoblosan untuk Pemilihan Kepal Daerah (Pilkada) Serentak 2024.

BANTEN
Tanggapan Airin Soal Prabowo Dukung Lawannya di Pilkada Banten

Tanggapan Airin Soal Prabowo Dukung Lawannya di Pilkada Banten

Rabu, 27 November 2024 | 16:01

Calon Gubernur Banten Airin Rachmi Diany memberikan pandangannya terkait Prabowo Subianto yang memilih memberikan dukungan terhadap Andra Soni, lawannya di Pilkada Banten 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill