Connect With Us

Dipancing Istri, Tahanan LP Jambe yang Kabur Ditangkap

Rangga Agung Zuliansyah | Rabu, 1 Juni 2016 | 17:15

Salah satu tahanan Lapas Jambe Kabupaten Tangerang yang melarikan diri beberapa waktu lalu, Jaka Graha, akhirnya ditangkap aparat Polresta Tangerang. (Rangga A Zuliansyah / TangerangNews)

TANGERANGNEWS.com-Salah satu tahanan Lapas Jambe Kabupaten Tangerang yang melarikan diri beberapa waktu lalu, Jaka Graha, akhirnya ditangkap aparat Polresta Tangerang.

Pelaku ditangkap di Tim Opsnal Unit Ranmor Pimpinan Ipda SM Sagala di Jalan Raya Curug, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa (31/5/2016) sekitar pukul 19.30 WIB.

Kasat Reskrim Polresta Tangerang Kompol Gunarko mengatakan, setelah melakukan serangkaian penyelidikan terhadap keberadaan pelaku Jaka Graha yang melarikan diri pada Selasa, (24/5/2016) lalu, diketahui selalu berpindah pindah tempat dari Legok, Curug hingga ke Purwakarta, Jawa barat.

"Akhirnya tim Opsnal unit Ranmor memastikan keberadaan pelaku bersembunyi di daerah Legok dan Curug Kabupaten Tangerang. Dengan segala upaya, akhirnya tim berhasil memancing pelaku keluar dari tempat persembunyian Jaka dengan dibantu istrinya, Novi," katanya, Rabu (1/6/2016).

Saat Jaka melintas di Jalan Raya Curug, petugas langsung menyergap pelaku. Namun pelaku berusaha melarikan diri dengan sepeda motor. Petugas yang tidak mau kehilangan buruannya, akhirnya melepaskan tembakan peringatan dan melumpuhkan pelaku pada kedua kakinya.

"Selanjutnya kami mengamankan pelaku dan membawanya beserta istrinya ke Polresta Tangerang untuk proses lebih lanjut," jelas Gunarko.

Sementara sampai saat ini, pihaknya masih melakukan pengejaran terhadap dua tahanan lain yang juga melarikan diri bersama Jaka. "Masih terus kami kejar," tukas Gunarko. (RAZ)

BANDARA
Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Hari ini Puncak Arus Mudik di Bandara Soekarno-Hatta, Penumpang Diprediksi Capai 243 Ribu

Jumat, 28 Maret 2025 | 17:59

Puncak arus mudik di Bandara Soekarno-Hatta Kota Tangerang diperkirakan terjadi pada hari ini, Jumat 28 Maret 2025.

OPINI
Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Predator Anak di Balik Seragam Terhormat

Selasa, 18 Maret 2025 | 18:05

Lagi dan lagi pelecehan seksual terhadap anak terus saja terjadi. Berulangnya peristiwa ini menunjukkan bahwa masalah ini bukan sekadar kesalahan pada oknum, melainkan memang ada yang salah dari pengurusan negara ini.

KOTA TANGERANG
Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Paca Lebaran, Pelayanan Kesehatan di Kota Tangerang Kembali Buka Hari ini

Jumat, 4 April 2025 | 13:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang memastikan pelayanan kesehatan akan kembali beroperasi normal pascacuti bersama Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah.

MANCANEGARA
Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Trump Umumkan Darurat Ekonomi Nasional, Sebut AS Diperlakukan Tidak Adil dalam Perdagangan  

Kamis, 3 April 2025 | 14:25

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengumumkan keadaan darurat ekonomi nasional pada Selasa, 2 April 2025, waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill